Analisis Implementasi Upah Minimum Di Kota Padang

INDAH, FEBRIANI (2023) Analisis Implementasi Upah Minimum Di Kota Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
cover + abstrak.pdf

Download (61kB)
[img] Text
bab1 fix.pdf

Download (544kB)
[img] Text
bab5.pdf

Download (139kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (351kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Skripsi full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Upah merupakan indikator penting bagi pekerja dalam memenuhi kebutuhan sandang, pangan, papan atau kebutuhan hidup lainnya. Maka dari itu pekerja selalu berharap mendapat upah yang tinggi dari pemberi kerja agar dapat memenuhi semua kebutuhannya dan keluarganya. Namun masih banyak perusahaan yang sering memberikan upah rendah bagi pekerja terutama pekerja bergolongan rendah yang membuat para pekerja sulit meningkatkan taraf hidup. Upaya yang dilakukan pemerintah agar tidak terjadi pemberian upah yang rendah kepada para pekerja, maka pemerintah memberikan solusi yaitu menerapkan upah minimum. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh tingkat pendidikan, tanggungan keluarga dan kemampuan perusahaan terhadap pendapatan pekerja di Kota Padang. Penelitian ini menggunakan analisis regresi logistik dan menggunakan data primer berupa kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama sekolah dan kemampuan perusahaan berpengaruh signifikan terhadap pendapatan pekerja dan tanggungan keluarga tidak berpengaruh terhadap pendapatan pekerja dikarenakan masih banyak perusahaan di Kota Padang tidak mempertimbangkan tanggungan keluarga terhadapa pemberian upah. Kata kunci : upah, upah minimum, pendidikan terakhir, tanggungan keluarga, dan kemampuan perusahaan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: S1 Ekonomi
Date Deposited: 16 Nov 2023 03:59
Last Modified: 16 Nov 2023 03:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/457350

Actions (login required)

View Item View Item