Hartati, Deri Manila (2018) PERBEDAAN KADAR VITAMIN C DAN KADAR MALONDIALDEHID ANTARA KEJADIAN ABORTUS DENGAN KEHAMILAN NORMAL. Masters thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
cover.pdf - Published Version Download (235kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I (Pendahuluan))
Pendahuluan.pdf - Published Version Download (230kB) | Preview |
|
|
Text (BAB Akhir (Penutup/Kesimpulan))
PENUTUP DAN KESIMPULAN.pdf - Published Version Download (117kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA (1).pdf - Published Version Download (334kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir Ilmiah Utuh)
Tugas Akhir Ilmiah Utuh Fix.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
Angka kejadian abortus masih tinggi didunia dan di Indonesia. Dalam pelayanan obstetrik, abortus masih menjadi suatu masalah dan merupakan penyebab meningkatnya mortalitas dan morbilitas ibu dan neonatal, Penyebab abortus salah satu penyebabnya adalah ketidakseimbangan antioksidan yang terjadi saat plasentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar vitamin C dan kadar malondialdehide (MDA) antara kejadian abortus dengan kehamilan normal. Desain penelitian yaitu dengan cross sectional, penelitian ini dilakukan di RS Bayangkara Padang, RS dr. Reksodiwiryo Padang, RS Ibu Sina Padang, RS dr. Rasidin Padang,Puskesmas Andalas, Labor Biokimia dan Labor Biomedik Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, pada bulan Desember 2016 – Februari 2018. Sampel penelitian ini adalah ibu hamil yang terdiagnosa abortus berjumlah 14 orang dan ibu hamil normal ≤ 20 minggu berjumlah 14 orang dengan menggunakan teknik conseticutuve sampling. Kadar vitamin C diperiksa dengan metode ELISA dan kadar MDA diperiksa dengan metode spectrophometer. Hasil penelitian ini menunjukkan rerata kadar vitamin C yaitu 30,78±5,26 µmol/L pada abortus dan 34,09±13,14 µmol/L pada kehamilan normal dengan nilai p ˃ 0,05. Rerata kadar MDA yaitu 3,31±0,59 nmol/ml pada abortus dan 3,71±1,24 nmol/ml pada kehamilan normal dengan nilai p > 0,05. Kesimpulan penelitian ini adalah tidak terdapat perbedaan yang yang bermakna kadar vitamin C antara kejadian abortus dengan kehamilan normal dan tidak terdapat perbedaan yang yang bermakna kadar MDA antara kejadian abortus dengan kehamilan normal. Kata Kunci: Vitamin C, Malondialdehid (MDA), abortus, hamil normal.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof.Dr.dr.Eryati Darwin,PA (K) |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | S2 Kebidanan kebidanan |
Date Deposited: | 17 Sep 2018 14:55 |
Last Modified: | 17 Sep 2018 14:55 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/37849 |
Actions (login required)
View Item |