Hidayatul, Ilma (2016) GAMBARAN EFUSI PLEURA PADA KARSINOMA PARU DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG PADA TAHUN 2010-2014. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version Download (144kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version Download (52kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 6 Penutup)
BAB 6 Penutup.pdf - Published Version Download (35kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (908kB) | Preview |
|
Text (Skripsi full text)
Skripsi full text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Kanker paru merupakan penyebab terbanyak kematian akibat kanker di dunia. Efusi pleura meningkatkan morbiditas dan mortalitas pasien kanker paru. Sistem TNM ke-7 mengklasifikasikan efusi pleura sebagai metastasis (M1a) dan stadium IV. Hal ini menunjukkan bahwa efusi pleura menjadi salah satu faktor prognosis untuk pasien kanker paru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran efusi pleura pada pasien kanker paru di RSUP Dr. M. Djamil Padang pada tahun 2010-2014. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif-retrospektif menggunakan data sekunder dari rekam medik pasien kanker paru dengan efusi yang dirawat selama periode 1 Januari 2010 hingga 31 Desember 2014. Penelitian menggunakan teknik total sampling dan mendapatkan sampel sebanyak 32 pasien. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar pasien kanker paru dengan efusi pleura adalah laki-laki (53,1%), berada pada rentang usia 40-49 tahun (25%), keluhan utama sesak napas (71,9%), mempunyai riwayat merokok (56,3%), dan memiliki jenis histologi adenokarsinoma (56,3%). Sebagian besar cairan pleura memiliki tampilan kemerahan (65,6%) dan sebagian besar pasien memiliki cairan pleura eksudat (96,9%). Sitologi cairan pleura positif pada 59,4% pasien. Sebagian besar pasien memiliki efusi pada hemitoraks kanan (50%) dan memiliki tampilan klinis pada tingkat 70-80 dari skala Karnofsky (78,1%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah didapatkan sebagian besar pasien kanker paru dengan efusi pleura berjenis kelamin laki-laki, berusia antara 40-49 tahun, dengan keluhan utama sesak napas, mempunyai riwayat merokok, dan memiliki jenis adenokarsinoma. Sebagian besar cairan pleura memiliki tampilan kemerahan, bersifat eksudat, dan memiliki sitologi cairan pleura yang positif. Sebagian besar pasien memiliki efusi di hemitoraks kanan dan memiliki tampilan klinis pada tingkat 70-80 dari skala Karnofsky. Kata kunci: Kanker paru, efusi pleura, cairan pleura
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | s1 pendidikan kedokter kedokteran |
Date Deposited: | 17 Mar 2016 08:35 |
Last Modified: | 17 Mar 2016 08:35 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/3711 |
Actions (login required)
View Item |