Tri, Furqanawanti (2018) GAMBARAN FAKTOR RISIKO PASIEN KATARAK SENILIS DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANGPADA PERIODE 2016-2017. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version Download (240kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 1)
Bab 1.pdf - Published Version Download (247kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 6)
Bab 6.pdf - Published Version Download (116kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (336kB) | Preview |
|
Text (Lengkap)
Lengkap. pdf.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Katarak adalah suatu kelainan mata yang berupa kekeruhan pada lensa, yang disebabkan oleh pemecahan protein oleh proses oksidasi dan foto-oksidasi yang jika berlangsung lama dapat menyebabkan kebutaan. World Health Organization memperkirakan terdapat 45 juta penderita kebutaan didunia, dimana sepertiganya berada di Asia Tenggara. Menurut hasil survei Riskesdas 2007, Sumatera Barat merupakan salah satu dari 10 provinsi dengan angka kejadian tertinggi katarak di Indonesia, yaitu sebesar 2,3%. Lebih dari 90% kejadian katarak merupakan katarak senilis. Katarak senilis adalah penyebab utama gangguan penglihatan dan kebutaan di negara berkembang dan negara maju. Katarak senilis merupakan kekeruhan pada lensa mata yang ditemukan pada penderita diatas usia 40 tahun karena terjadinya modifikasi protein lensa yang menyebabkan struktur lensa tidak stabil dan akhirnya mengalami agregasi. Jenis penelitian ini adalah deskriptif retrospektif. Penelitian ini dilakukan di RSUP Dr. M. Djamil Padang dengan jumlah sampel sebanyak 62 responden. Data diperoleh dari observasi rekam medik pasien yang didiagnosis katarak senilis. Pada penelitian ini didapatkan hasil bahwa kelompok usia tertinggi yang mengalami katarak senilis adalah kelompok usia 60-69 tahun yaitu sebesar 46,7%, 51,6% berjenis kelamin perempuan, 72,6% berpendidikan rendah, dan 53,2% dengan pekerjaan outdoor. Kata kunci : Katarak, katarak senilis.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | dr. Kemala Sayuti, Sp.M (K) |
Subjects: | R Medicine > RE Ophthalmology |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | S1 Pendidikan Kedokteran |
Date Deposited: | 27 Feb 2018 17:01 |
Last Modified: | 27 Feb 2018 17:01 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/32408 |
Actions (login required)
View Item |