ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn.A DENGAN CEDERA KEPALA DENGAN APLIKASI DRESSING CUTIMED SORBACT GEL PADA ULKUS DEKUBITUS DI RUANGAN TRAUMA CENTRE RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

Fitrani, Dwina (2017) ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn.A DENGAN CEDERA KEPALA DENGAN APLIKASI DRESSING CUTIMED SORBACT GEL PADA ULKUS DEKUBITUS DI RUANGAN TRAUMA CENTRE RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
1. COVER ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (464kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I Pendahuluan)
2. BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5 Penutup)
3. BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (116kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (154kB) | Preview
[img] Text
5. FULL TEXT WATERMARK.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

Cedera kepala berat dengan penanganan yang tepat dapat meningkatkan kondisi pasien menjadi cedera kepala sedang. Pasien yang mengalami cedera kepala harus melakukan tirah baring sampai kondisi membaik. Tirah baring yang lama tanpa adanya mobilisasi dapan memicu timbulnya ulkus dekubitus. Ulkus dekubitus merupakan komplikasi paling sering terjadi pada pasien yang mengalami gangguan mobilisasi. Salah satu penanganan yang dilakukan dengan memberikan dressing pada luka. Jenis modern dressing terbukti lebih efektif menangani luka yang memiliki eksudat daripada standard dressing. Manajemen asuhan keperawatan dengan aplikasi dressing Cutimed Sorbact Gel mengurangi permasalahan tersebut pada pasien cedera kepala yang mengalami ulkus dekubitus berdasarkan Evidence Based Nursing Practice (EBNP). Tujuan penulisan ini untuk memaparkan asuhan keperawatan pada pasien cedera kepala yang mengalami ulkus dekubitus dengan aplikasi menggunakan dressing Cutimed Sorbact Gel di ruangan Trauma Centre RSUP Dr. M. Djamil Padang. Prosedur yang dilakukan dimulai dari pengkajian, analisa data, menetapkan diagnosis keperawatan, menyusun intervensi, melakukan implementasi dan evaluasi. Berdasarkan pengkajian, ditemukan masalah keperawatan konfusi akut, gangguan integritas kulit, dan gangguan mobilitas fisik. Implementasi dilakukan selama 9 hari. Hasil implementasi menunjukkan bahwa masalah keperawatan konfusi akut teratasi dengan baik sedangkan masalah keperawatan gangguan integritas kulit dan gangguan mobilitas fisik teratasi sebagian. Pemberian dressing Cutimed Sorbact Gel dapat mengatasi gangguan integritas kulit pasien. Luka dikaji sebelum dilakukan dressing dan sesudah dilakukan dressing 3 hari berikutnya dengan menggunakan Bates-Jensen Wound Assessment Tool. Hasil pelaksanaan didapatkan adanya perbaikan dari kondisi luka yang signifikan. Disarankan kepada rumah sakit untuk pengadaan dressing Cutimed Sorbact Gel dan penerapan pada pasien untuk mempercepat penyembuhan luka. Kata kunci : Cedera kepala, dressing, Cutimed Sorbact Gel, Ulkus dekubitus, mobilisasi, penyembuhan luka.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Ns. Leni Merdawati, M.Kep
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 23 Oct 2017 11:04
Last Modified: 23 Oct 2017 11:04
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/30292

Actions (login required)

View Item View Item