Siska, Henzayana (2017) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINDAKAN WUS DALAM DETEKSI DINI KANKER SERVIKS METODE IVA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK BUAYA TAHUN 2017. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (447kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (57kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 6 Penutup)
BAB 6 PENUTUP.pdf - Published Version Download (39kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (45kB) | Preview |
|
Text (Skripsi full text)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Tujuan Prevalensi kanker serviks di Sumatera Barat pada tahun 2013 sebesar 0,9%. Tingginya prevalensi kanker serviks ini dikarenakan masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk melakukan deteksi dini kanker serviks. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi tindakan WUS dalam deteksi dini kanker serviks metode IVA di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya tahun 2017. Metode Penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Penelitian dilakukan pada bulan Desember 2016 hingga Agustus 2017. Populasi penelitian adalah WUS di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya dengan jumlah sampel sebanyak 90 responden. Cara pengambilan sampel menggunakan metode consecutive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan menggunakan kuesioner. Data dianalisis dengan uji statistik Chi-Square dan regresi logistik dengan derajat kepercayaan 95% (α=0,05). Hasil Hasil penelitian didapatkan bahwa 85,6% responden tidak pernah melakukan deteksi dini kanker serviks metode IVA. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan bermakna antara pekerjaan (p=0,028), pengetahuan (p=0,001), jarak (p=0,048), akses informasi (p=0,032) dan dukungan suami (p=0,001) dengan tindakan deteksi dini kanker serviks metode IVA. Hasil analisis multivariat menunjukan variabel yang paling berpengaruh yaitu jarak (p=0,016) dan POR=7,2. Kesimpulan Sebagian besar WUS tidak pernah melakukan pemeriksaan IVA. Variabel jarak merupakan faktor yang paling mempengaruhi tindakan deteksi dini kanker serviks metode IVA. Diharapkan kepada petugas kesehatan untuk meningkatkan lagi penyuluhan tentang pemeriksaan IVA di luar gedung Puskesmas seperti di acara PKK dan acara lainnya. Daftar Pustaka : 49 (1996 – 2016) Kata Kunci : IVA, Pekerjaan, Pengetahuan, Jarak, Akses Informasi, Dukungan Suami
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Abdiana, SKM, M.Epid |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | s1 kesehatan masyarakat |
Date Deposited: | 03 Oct 2017 15:30 |
Last Modified: | 03 Oct 2017 15:30 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/29719 |
Actions (login required)
View Item |