AKTIVITAS PROGRAM LAKU PANDAI (BRANCHLESS BANKING) SEBAGAI LAYANAN KEUANGAN TANPA KANTOR PADA PT BANK NEGARA INDONESIA (Persero) Tbk. CABANG PADANG

Chintya, Putri Agusvina (2017) AKTIVITAS PROGRAM LAKU PANDAI (BRANCHLESS BANKING) SEBAGAI LAYANAN KEUANGAN TANPA KANTOR PADA PT BANK NEGARA INDONESIA (Persero) Tbk. CABANG PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover)
COVER TUGAS AKHIR.pdf - Published Version

Download (101kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (137kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (102kB) | Preview
[img] Text (TUGAS AKHIR FULL TEXT)
TUGAS AKHIR (watermark).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Otoritas Jasa Keuangan (selanjutnya disebut dengan OJK) menyebutkan dalam situsnya bahwa kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap layanan keuangan pada saat ini tidak dapat dipungkiri lagi, baik itu masyarakat yang berada di perkotaan maupun masyarakat yang berada di pelosok. Untuk melakukan kegiatan layanan keuangan seperti menyimpan uang di bank, mengirim dan menerima uang dengan cepat, dan melakukan transaksi lainnya, masyarakat cukup mendatangi kantor bank atau lembaga keuangan terdekat. Akan tetapi, hal ini akan sulit dilakukan bagi masyarakat yang bertempat tinggal jauh dari kantor bank atau lembaga keuangan. Faktor tempat tinggal yang jauh menjadi alasan masyarakat belum mengenal, menggunakan, mendapatkan layanan perbankan dan layanan keuangan lainnya. Berdasarkan Survey Nasional Literasi Keuangan yang dilaksanakan OJK pada tahun 2013, tingkat pemanfaatan perbankan masih 57,3% dan sektor lainnya masih lebih rendah lagi. Rendahnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat terkait produk dan layanan jasa keuangan pun, dianggap menjadi sebab masih adanya masyarakat yang belum terjangkau oleh industri ini. Hal ini membuktikan bahwa pemanfaatan jasa keuangan masih belum optimal. Keberagaman produk dan jasa perbankan ternyata belum bisa memenuhi kebutuhan masyarakat yang berada di daerah-daerah terpencil. 2 Susilo (2004:7) berpendapat bahwa lembaga keuangan baik bank maupun lembaga keuangan bukan bank, berfungsi sebagai bagian dari penyokong aktivitas perekonomian negara. Dalam hal ini, sektor keuangan mempunyai tugas penting dalam mendukung kegiatan ekonomi masyarakat. Terutama untuk memberi kesempatan kepada masyarakat yang belum terjangkau oleh kegiatan keuangan agar masyarakat tetap dapat melakukan kegiatan yang berhubungan dengan layanan keuangan, mengakses dan memperoleh produk dan jasa perbankan dari yang paling dasar seperti tabungan, pinjaman, layanan transfer, termasuk juga asuransi dengan harga yang terjangkau, wajar, dan juga transparan. Sesuai dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 19/POJK/03/2014 tanggal 19 November 2014, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan lembaga perbankan berkomitmen mendukung terwujudnya keuangan inklusif serta mengembankan branchless banking agar layanan perbankan dan keuangan lainnya dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Sehubungan dengan hal tersebut, untuk mendukung terwujudnya keuangan inklusif, Otoritas Jasa Keuangan bersama Bank Indonesia memperkenalkan sebuah program Layanan Keuangan Tanpa Kantor atau yang dikenal dengan program Laku Pandai (branchless banking). Program ini menyediakan produk keuangan yang sederhana, mudah dipahami dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Program Laku Pandai ini juga memberikan kemudahan di mana masyarakat tidak perlu mendatangi kantor bank, melainkan transaksi dilakukan melalui agen-agen yang telah menjalin kerjasama dengan bank yang ditunjuk oleh Otoritas Jasa Keuangan. 3 Sehingga, tidak ada alasan lagi untuk masyarakat yang tinggal jauh dari kantor bank yang tidak mendapatkan akses layanan keuangan. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. merupakan salah satu bank umum yang telah mendapatkan izin oleh Otoritas Jasa Keuangan untuk menyelenggarakan program Laku Pandai. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk membahas pada tugas akhir dengan judul: “Aktivitas Program Laku Pandai (Branchless Banking) sebagai Layanan Keuangan Tanpa Kantor pada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Padang”.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dra. Rahmi Desriani M.Si, Akt
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi > D3 Keuangam
Depositing User: d3 keuangan perbankan
Date Deposited: 26 Jul 2017 11:09
Last Modified: 26 Jul 2017 11:09
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/27589

Actions (login required)

View Item View Item