TUHU, PERWITASARI (2017) HUBUNGAN POLA ASUH DENGAN PERTUMBUHAN ANAK 6-24 BULAN (STUDI PERBANDINGAN ANTARA SUKU MELAYU JAMBI DAN SUKU JAWA DI KABUPATEN MUARO JAMBI PROPINSI JAMBI. Masters thesis, universitas andalas.
|
Text (COVER DAN ABSTRAK)
abstrak cover.pdf - Published Version Download (244kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I (PENDAHULUAN))
BAB I.pdf - Published Version Download (69kB) | Preview |
|
|
Text (BAB VII (PENUTUP))
BAB VII.pdf - Published Version Download (51kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (80kB) | Preview |
|
Text (TESIS FULL TEXT)
FULL TESIS.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK PERBEDAAN POLA ASUH SUKU MELAYU JAMBI DAN SUKU JAWA TERHADAP PERTUMBUHAN ANAK 6-24 BULAN DI KABUPATEN MUARO JAMBI PROPINSI JAMBI TUHU PERWITASARI Salah satu faktor yang berpengaruh terhadap proses pertumbuhan anak adalah status gizi yang menentukan keberhasilan dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia. Pengasuhan kesehatan dan makanan pada awal kehidupan sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan anak. Penelitian ini bertujuan melihat apakah terdapat perbedaan pola asuh Suku Melayu Jambi dan Suku Jawa terhadap pertumbuhan anak 6–24 bulan di Kabupaten Muaro Jambi Propinsi Jambi. Desain penelitian ini adalah analitik observasional dengan cross sectional. Sampel diambil pada 2 Wilayak Kerja Puskesma di Kabupaten Muaro Jambi untuk Suku Melayu Jambi pada Wilayah Kerja Puskesmas Muara Kumpeh dan Suku Jawa di Wilayah Kerja Puskesmas Markanding. Sampel penelitian anak 6-24 bulan 100 anak Suku Melayu Jambi dan 100 anak Suku Jawa. Responden diwawancara dan observasi dalam memberikan pola asuh selanjutnya anak dilakukan pengukuran berat badan, tinggi badan dan lingkar kepala. Pengolahan data dilakukan menggunakan SPSS dan analisa data menggunakan uji Mantel-Haenszel. Tidak terdapat perbedaan pola asuh makan (p=0,227), analisis tidak dapat dilakukan pada pola asuh kesehatan karna terdapat nilai 0, tidak terdapat perbedaan pola asuh kebersihan (p=0,828), terdapat perbedaan signifikan pola asuh stimulasi psikososial (p=0,000) pada Suku Melayu Jambi dan Suku Jawa. Pada penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pertumbuhan anak 6-24 bulan pada Suku Melayu Jambi dan Suku Jawa. Tidak terdapat perbedaan pola asuh Suku Melayu Jambi dan Suku Jawa terhadap pertumbuhan anak 6-24 bulan. Kata Kunci: Pola Asuh, Pertumbuhan
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. dr. Masrul, MSc, SpGK |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | S2 Kebidanan kebidanan |
Date Deposited: | 25 Jul 2017 15:13 |
Last Modified: | 25 Jul 2017 15:13 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/27041 |
Actions (login required)
View Item |