ANALISIS PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PELAKSANAAN POSYANDU DI KELURAHAN PADANG SARAI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ANAK AIR TAHUN 2017

ANDIANI, PUTRI UTAMI (2017) ANALISIS PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PELAKSANAAN POSYANDU DI KELURAHAN PADANG SARAI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ANAK AIR TAHUN 2017. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Abstrak - Andiani Putri Utami.pdf - Published Version

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6 PENUTUP)
BAB 6.pdf - Published Version

Download (57kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (43kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULL)
SKRIPSI .pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Tujuan Penelitian Partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan dalam upaya pencapaian program Posyandu, namun masih banyak masyarakat yang belum memanfaatkannya secara maksimal. Cakupan D/S Kelurahan Padang Sarai tahun 2016 yaitu 41,2%, sedangkan target cakupan D/S yaitu 85%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis informasi tentang partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Posyandu di Kelurahan Padang Sarai Wilayah Kerja Puskesmas Anak Air Tahun 2017. Metode Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Informan penelitian terdiri dari 15 orang yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, FGD, telaah dokumen dan observasi. Pengolahan data menggunakan content analysis dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil Kegiatan Posyandu belum terlaksana dengan baik. Sarana dan prasarana di Posyandu Kenanga 8 belum memadai. Metode pelaksanaan Posyandu belum sesuai dengan sistem 5 meja. Koordinasi antara kader dengan tokoh masyarakat setempat belum efektif, sehingga tokoh masyarakat tidak terlibat dalam kegiatan Posyandu. Dalam pelaksanaan Posyandu, peranan partisipasi ibu bayi balita hanya datang untuk menimbang anaknya, sedangkan peranan partisipasi kader sebagai kader aktif dan pembuatan PMT. Tidak adanya keterlibatan tokoh masyarakat dalam pemilihan kader posyandu dan pada saat pelaksanaan Posyandu. Kesimpulan Pelaksanaan Posyandu belum sesuai dengan pedoman pelaksanaan Posyandu. Disarankan kepada kader Posyandu menerapkan pelayanan sistem 5 meja dan kepada petugas kesehatan agar memberikan bimbingan kepada para kader dalam pelaksanaan Posyandu. Pihak lintas sektoral yang terlibat dalam pelaksanaan Posyandu diharapkan untuk lebih aktif dalam menyediakan tempat kegiatan Posyandu yang aman dan nyaman. Lebih meningkatkan koordinasi dan kerjasama dalam penyelenggaraan dan pengelolaan Posyandu agar tujuan Posyandu dapat tercapai. Kata Kunci : Partisipasi Masyarakat, Posyandu ABSTRACT Objective Community participation is needed in achieving the maternal and child health centre program implementation, but there are still many people who have not utilized it maximally. The coverage D/S of Padang Sarai Village in 2016 is 41.2%, while the target of D/S coverage is 85%. This research aims to know and analyze the information about community participation in the implementation of maternal and child health centre programs in Padang Sarai Village Work Area of Public Health Centre Anak Air in 2017. Method Design of the research is a qualitative method. The informants of the research consisted of fifteen people who are determained by using purposive sampling. The data collection is done by indepth interview, Foccus Group Discussion, observation dan study documents. Data processing by content analysis and validated by triangulation sources and methods. Result Activities of maternal and child health centre have not been done well implemented. Facilities and infrastructure in maternal and child health centre Kenanga 8 is not adequate for maternal and child health centre activities. Maternal and child health centre implementation methods have not been in accordance with the five table system. Coordination between the cadres with local community leaders has not been effective, so community leaders are not involved in maternal and child health centre activities. In the implementation of maternal and child health centre, the role of mother’s participation only comes to weigh their children. Meanwhile the role of cadres participation as active cadres, and PMT making. The lack of involvement of community leaders in the selection of cadres and the implementation of maternal and child health centre activities. Conclusion The implementation of maternal and child health centre is not in accordance with the guidelines. It is recommended to maternal and child health centre cadres to apply the service 5 table service system and also the health officer could give the guidance to cadres on implementing maternal and child health centre. Cross-cutting parties involved in the implementation of maternal and child health centre are expected to be more active in maternal and child health centre activities provides a safe condition and comfortable. To improve coordination and cooperation in organizing and managing maternal and child health centre in order to maternal and child health centre objectives can be achieved. Keywords : Community Participation, Maternal and Child Health Centre

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: dr.Adila Kasni Astiena, MARS
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 24 Jul 2017 14:38
Last Modified: 24 Jul 2017 14:38
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/26757

Actions (login required)

View Item View Item