ANALISIS USAHA KERUPUK AZIZAH DI KELURAHAN BATU GADANG KECAMATAN LUBUK KILANGAN KOTA PADANG

Faradila, Andani (2023) ANALISIS USAHA KERUPUK AZIZAH DI KELURAHAN BATU GADANG KECAMATAN LUBUK KILANGAN KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (72kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB I. PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (46kB)
[img] Text (Bab 5 Penutup)
BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (36kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (36kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan usaha Kerupuk Azizah, menganalisis besarnya keuntungan dan titik impas dari usaha Kerupuk Azizah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Data yang digunakan terdiri dari data primer dan data sekunder. dalam melakukan penelitian, data didapat dari hasil wawancara dengan informan kunci pada usaha Kerupuk Azizah dan studi literatur yang berkaitan dalam penelitian. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa usaha Kerupuk Azizah belum menerapkan sistem pencatatan yang baik. Dalam mengolah produk, usaha Kerupuk Azizah memiliki 11 orang tenaga kerja. Pada kegiatan pemasaran, usaha Kerupuk Azizah menetapkan harga sesuai dengan harga pasar dan dilakukan promosi secara personal selling dan media sosial. Dalam hal keuangan, untuk modal awal usaha menggunakan modal sendiri. Keuntungan atau laba bersih yang diperoleh oleh pihak usaha Kerupuk Azizah selama periode penelitiaan pada bulan Agustus 2022 adalah sebesar Rp. 19.293.632. Berdasarkan analisis titik impas, usaha ini sudah berada diatas titik impas dengan perolehan impas kuantitas pada kerupuk bawang sebanyak 531 kg dengan impas penjualan sebesar Rp. 26.565.650, untuk kerupuk kentang dengan impas kuantitas sebanyak 270 kg dan impas penjualan sebesar Rp. 13.513.196, dan untuk kerupuk ubi ungu dengan impas kuantitas sebesar 293 kg dengan impas penjualan sebesar Rp. 14.669.526. adapun saran yang diberikan kepada usaha Kerupuk Azizah yaitu dapat melakukan pencatatan keuangan yang baik yang mana sesuai dengan kaidah akutansi yang tepat. Kata kunci: Analisis usaha, keuntungan, titik impas

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 18 Jul 2023 08:02
Last Modified: 18 Jul 2023 08:02
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/207471

Actions (login required)

View Item View Item