Yuri, Iranda (2016) PERBEDAAN RERATA SERUM CELL FREE FETAL DNA ANTARA PREEKLAMPSIA AWITAN DINI DENGAN KEHAMILAN NORMAL. Masters thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstrak)
1.%20Abstrak.pdf - Published Version Download (345kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
2. BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version Download (315kB) | Preview |
|
|
Text (BAB Akhir (Penutup/Kesimpulan))
3. BAB Akhir (Penutup,Kesimpulan).pdf - Published Version Download (385kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (380kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir (Tesis))
5. Tugas Akhir (Tesis).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK PERBEDAAN RERATA SERUM CELL FREE FETAL DNA ANTARA PREEKLAMPSIA AWITAN DINI DENGAN KEHAMILAN NORMAL Yuri Iranda, Desmiwarti, Hafni Bachtiar Bagian Obstetri dan Ginekologi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas RSUP Dr. M. Djamil Padang Tujuan : Mengetahui perbedaan rerata serum Cell Free Fetal DNA antara preeklampsia awitan dini dengan kehamilan normal. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian bersifat observasional analitik dengan menggunakan desain cross sectional comparative di IGD dan Poliklinik RSUP Dr. M. Djamil Padang sejak bulan Juli-November 2016. Didapatkan sampel penelitian sebanyak 20 orang kelompok preeklamsia awitan dini dan 20 orang kelompok kehamilan normal yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Pemeriksaan RT-PCR dengan qMSP U-PDE9A. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji T independent. Hasil: Diperoleh hasil uji statistik didapatkan nilai p=0,000 (p value < 0,05) maka dapat disimpulkan terdapat perbedaan kadar serum cell free fetal DNA pada kehamilan preeklampsia awitan dini dan normal. Didapatkan rerata kadar serum cell free fetal DNA pada kehamilan preeklampsia awitan dini yaitu 252,9 copies/mL dengan standar deviasi 43,5 copies/mL, sedangkan rerata kadar serum cell free fetal DNA pada kehamilan normal yaitu 77,3 copies/mL dengan standar deviasi 18,9 copies/mL. Kesimpulan : Terdapat perbedaan kadar serum cell free fetal DNA pada kehamilan preeklampsia awitan dini dan normal. Kata Kunci : preeklampsia awitan dini, cell free fetal DNA, RT-PCR, qMSP U-PDE9A
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | s2 Program Pendidikan Dokter Spesialis |
Date Deposited: | 30 Dec 2016 03:52 |
Last Modified: | 30 Dec 2016 03:52 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/20015 |
Actions (login required)
View Item |