ANALISIS PERSEPSI KONSUMEN PRODUK ROTI MANIS SAFARI BAKERY DI KOTA PADANG

OSA, YOSITA (2016) ANALISIS PERSEPSI KONSUMEN PRODUK ROTI MANIS SAFARI BAKERY DI KOTA PADANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (198kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (270kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (196kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (196kB) | Preview
[img] Text (TUGAS AKHIR)
Skripsi Osa Yosita.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan karakteristik konsumen dan persepsi konsumen produk roti manis Safari Bakery di Kota Padang. Metode yang digunakan adalah metode survei. Konsumen yang dijadikan responden ditentukan secara purposive sampling, dengan jumlah responden sebanyak 66 orang konsumen roti manis Safari Bakery. Analisis deskriptif digunakan untuk mengidentifikasi karakteristik konsumen. Metode IPA (Importance Performance Analysis) digunakan untuk menganalisis persepsi konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik konsumen roti manis Safari Bakery rata-rata berada pada rentang usia 26-35 tahun, berjenis kelamin perempuan, latar belakang pendidikan sarjana dengan pekerjaan swasta, serta pendapatan sebesar Rp. 2.500.000 – Rp. 3.500.000 per bulan. Jarak tempat tinggal sejauh 5,1km – 10km dengan Safari Bakery, dengan frekuensi pembelian 2-3 kali sebulan. Tujuan membeli untuk sebagai sarapan pagi. Dengan dorongan pembelian atas cita rasa dan kelezatan roti manis. Dari diagram IPA diketahui bahwa sub indikator yang berada pada kuadran I (prioritas utama) yaitu tekstur roti dan ukuran roti. Kuadran II (pertahankan prestasi) yaitu cita rasa atau kelezatan roti, daya tahan roti, tingkat kematangan, harga jual roti, roti yang selalu baru, kebersihan roti, keramahan dan kesopanan karyawan, dan kecepatan pelayanan. Kuadran III (prioritas rendah) yaitu kemasan roti, aroma roti, dan warna roti. Kuadran IV (berlebihan) yaitu reputasi merek. Berdasarkan hasil penelitian saran yang dapat diberikan adalah: (1) Kepada pihak perusahaan untuk melakukan perbaikan pada atribut atau sub indikator yang berada pada Kuadran Iyaitutekstur roti danukuran roti karena tingkat kepentingannya tinggi bagi konsumen. (2) Peneliti selanjutnya dapat memperdalam penelitian dengan menambahkan variabel penelitian yang dilihat dari keadaan dilapangan. Kata Kunci: roti manis, persepsi konsumen,

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 05 Oct 2016 08:30
Last Modified: 05 Oct 2016 08:30
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/17214

Actions (login required)

View Item View Item