Strategi Pemasaran Rendang Daging Mak Yus Di Kecamatan Payakumbuh Barat Di Kota Payakumbuh

FATHIR, TILARDO MULYADI (2022) Strategi Pemasaran Rendang Daging Mak Yus Di Kecamatan Payakumbuh Barat Di Kota Payakumbuh. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover Dan Abstrak)
1. COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (89kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
2. BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (201kB)
[img] Text (BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN)
3. BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (73kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (144kB)
[img] Text (SKRIPSI FULL TEXT (FATHIR TILARDO))
5. SKRIPSI FULL TEXT (Fathir Tilardo).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

STRATEGI PEMASARAN RENDANG DAGING MAK YUS DI KECAMATAN PAYAKUMBUH BARAT DI KOTA PAYAKUMBUH Fathir Tilardo Mulyadi, dibawah bimbingan Prof. Dr. Ir. H. James Hellyward, MS. IPU, ASEAN Eng dan Aditya Alqamal Alianta S.Pt., M.Sc Bagian Pembangunan dan Bisnis Peternakan Fakultas Peternakan Universitas Andalas Padang, 2022 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bauran pemasaran dan memformulasikan strategi pemasaran dengan menggunakan analisis SWOT yang dilakukan oleh Rendang Mak Yus. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode studi kasus. Penelitian ini telah dilaksanakan di usaha Rendang Mak Yus di Kota Payakumbuh, Sumatera Barat dari bulan November – Februari 2022. Pengumpulan data dilakukan melalui 4 yaitu observasi, wawancara, dan pengisian kuesioner. Data diolah secara deskriptif kualitatif dengan menggunakan analisis SWOT. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa usaha Rendang Mak Yus berada pada posisi yang sangat menguntungkan dimana ditunjukkan pada kuadran I dalam analisis SWOT, dengan titik koordinat pada sumbu X = 1,99 dan pada sumbu Y = 1,18. Jika dilihat pada diagram analisis SWOT, maka posisi yang ditunjukkan adalah posisi SO. Artinya, perusahaan memiliki peluang yang bagus disertai dengan kekuatan internal yang sangat baik. Maka mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif merupakan strategi yang harus diterapkan pada kondisi saat ini. Yaitu dengan memaksimalkan pemanfaatan kekuatan internal yang dimiliki seperti produk yang unggul, lokasi yang sangat strategis, dan harga yang stabil. Sudah banyak promosi yang dilakukan perusahaan, seperti membuka stand pada acara-acara festival dan pameran, adanya dukungan dari pemerintah berupa kebijakan serta kerjasama yang sudah dilakukan, serta menggunakan iklan social media dan marketplace. Kata Kunci: Rendang daging , Strategi pemasaran, Analisis SWT

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 20 Oct 2022 08:50
Last Modified: 20 Oct 2022 08:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/115127

Actions (login required)

View Item View Item