KORELASI ANTARA KADAR N-TERMINAL PRO B-TYPE NATRIURETIC PEPTIDE SERUM DENGAN NILAI GLOBAL LONGITUDINAL STRAIN PADA HEART FAILURE WITH PRESERVED EJECTION FRACTION

Abdul, Alim Rahimi (2022) KORELASI ANTARA KADAR N-TERMINAL PRO B-TYPE NATRIURETIC PEPTIDE SERUM DENGAN NILAI GLOBAL LONGITUDINAL STRAIN PADA HEART FAILURE WITH PRESERVED EJECTION FRACTION. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (282kB)
[img] Text (BAB I (Pendahuluan))
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (497kB)
[img] Text (BAB Akhir (Penutup/Kesimpulan))
BAB Akhir (Penutup-Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (308kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (561kB)
[img] Text (Tesis full text)
Lengkap.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Pendahuluan: Diagnosis heart failure with preserved ejection fraction (HFpEF) ditegakkan berdasarkan adanya gejala dan tanda gagal jantung serta bukti objektif yang konsisten dengan disfungsi diastolik termasuk N-terminal pro B-type natriuretic peptide (NT-proBNP) serum. Global longitudinal strain (GLS) selain berhubungan dengan disfungsi sistolik yang tidak ketara, juga berhubungan dengan time constant of active left ventricle relaxation (Tau) yang merupakan pemeriksaan baku emas disfungsi diastolik pada HFpEF. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara kadar NT-proBNP serum dengan nilai GLS sebagai penanda disfungsi diastolik pada HFpEF. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross-sectional yang dilaksanakan di Poliklinik Jantung RSUP dr. M. Djamil selama 6 bulan, 23 sampel dipilih secara consecutive sampling yaitu pasien HFpEF dengan usia < 75 tahun yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Dilakukan pemeriksaan nilai GLS dan kadar NT-proBNP serum. Selanjutnya dilakukan analisis statistik dengan uji korelasi parsial untuk melihat korelasi antara faktor independen (kadar NT-proBNP serum) dengan faktor dependen (nilai GLS) pada HFpEF dengan mengontrol faktor perancu (hipertensi). Hasil: Kadar NT-proBNP serum meningkat pada HFpEF yaitu 1031 (297 - 3299) pg/ml. Nilai GLS menurun pada HFpEF yaitu -18,628 ± 0,778%. Terdapat korelasi yang bermakna antara kadar NT-proBNP serum dengan nilai GLS pada HFpEF (r = 0,720, p < 0,001). Kesimpulan: Penilaian GLS disarankan pada diagnosis HFpEF.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: dr. Akmal M. Hanif, SpPD-KKV, MARS, FINASIM
Uncontrolled Keywords: N-terminal pro B-type natriuretic peptide, global longitudinal strain, heart failure with preserved ejection fraction
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 Program Pendidikan Dokter Spesialis
Date Deposited: 18 Oct 2022 06:38
Last Modified: 18 Oct 2022 06:38
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/114671

Actions (login required)

View Item View Item