Destia, Rahmayanti (2022) STUDI KUALITATIF: KEPATUHAN PROTOKOL KESEHATAN COVID-19 PADA IBU HAMIL DI KELURAHAN PASIE NAN TIGO. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (239kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 1 (Pendahuluan))
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version Download (453kB) | Preview |
|
|
Text (Bab Akhir (Penutup))
BAB Akhir (Penutup).pdf - Published Version Download (210kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (344kB) | Preview |
|
Text (Karya Ilmiah Akhir Utuh)
Karya Ilmiah Akhir Utuh.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Tinggi angka kematian ibu hamil akibat Covid-19 juga terlihat dari kenaikan kematian ibu hamil selama masa pandemi. Dikhawatirkan salah satu penyebab adanya peningkatan morbiditas dan mortalitas ibu dan bayi baru lahir. Untuk itu dalam situasi pandemi ini kepatuhan protokol kesehatan Covid-19 menjadi semakin penting dalam upaya pencegahan covid-19. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, jenis penelitian fenomenologi dengan pendekatan deskriptif yang bertujuan untuk mengeksplorasi kepatuhan protokol kesehatan terhadap ibu hamil. Lima orang partisipan diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling untuk berpartisipasi dalam proses wawancara mendalam. Hasil penelitian didapatkan 4 tema yaitu 1) Pengetahuan Ibu hamil terhadap pengertian, gejala dan dampak Covid-19; 2) Pengetahuan ibu hamil terhadap protokol kesehatan; 3) penerapan protokol kesehatan Covid-19 (tidak nyaman memakai masker, sering lupa melakukan cuci tangan dan tidak pernah menjaga jarak); 4) Peran Keluarga dalam menerapkan protokol kesehatan kepada ibu hamil. Hasil penelitian ini dapat memberikan gambaran kepatuhan protokol kesehatan pada ibu hamil. Tema-tema yang teridentifikasi dalam penelitian dapat menjadi dasar pelaksanaan praktik keperawatan. Selain itu pelayanan keperawatan hendaknya mampu memahami sejauh mana pengetahuan ibu hamil terkait perilaku dalam penerapan protokol kesehatan sehingga dapat meningkatkan kerjasama antara masyarakat dengan tenaga kesehatan dalam meningkatkan kepatuhan protokol kesehatan Covid-19.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Ns. Fitri Mailani, S.Kep, M.Kep |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Covid-19, Ibu hamil, Kepatuhan, Protokol Kesehatan |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Keperawatan |
Depositing User: | Program S1 Keperawatan |
Date Deposited: | 13 May 2022 07:38 |
Last Modified: | 13 May 2022 07:38 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/103202 |
Actions (login required)
View Item |