Isolasi dan Karakterisasi Senyawa Triterpenoid dari Ekstrak Etil Asetat Daun Pacing (Cheilocostus speciosus (J. Koenig) C. D Specht) serta Uji Toksisitas

Yusti, Atika (2022) Isolasi dan Karakterisasi Senyawa Triterpenoid dari Ekstrak Etil Asetat Daun Pacing (Cheilocostus speciosus (J. Koenig) C. D Specht) serta Uji Toksisitas. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I. Pendahuluan)
Bab I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (113kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab Akhir)
Bab Akhir ( Penutup).pdf - Published Version

Download (57kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (140kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full ( Tugas Akhir Utuh).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tanaman pacing (Cheilocostus speciosus (J. Koenig) C. D Specht) merupakan salah satu tanaman obat yang telah digunakan oleh masyarakat sebagai obat demam, batuk, sakit kepala, kudis, penyakit kuning dan radang sendi. Ekstrak metanol dari daun pacing ini diketahui memiliki toksisitas yang kuat. Pada penelitian ini dilakukan isolasi senyawa metabolit sekunder dari ekstrak etil asetat daun pacing dan uji toksisitas dari senyawa hasil isolasinya dengan metoda Brine Shrimp Lethality test (BSLT). Ekstrak etil asetat daun pacing ini diisolasi dengan kromatografi kolom dan dikarakterisasi dengan spektrofotometer UV dan FTIR. Hasil isolasi didapatkan berupa kristal dan dimurnikan dengan metoda triturasi. Hasil uji KLT senyawa hasil isolasi menggunakan pereaksi Liebermann-Burchard menunjukkan noda tunggal ungu kemerahan dengan titik leleh 135-136°C. Data spektrum UV senyawa hasil isolasi menunjukkan tidak adanya ikatan rangkap yang berkonjugasi. Data spektrum FTIR menunjukkan adanya serapan dari gugus fungsi O-H pada 3340,77 cm-1, C-O pada 1048,33 cm-1, C=C pada 1646,27 cm-1, C-H stretching pada 2933,78 cm-1 dan geminal dimetil pada 1464,00 cm-1 dan 1366,59 cm-1 yang menunjukkan serapan khas dari senyawa triterpenoid. Uji toksisitas dari senyawa hasil isolasi menunjukkansenyawa bersifat sangat toksik dengan nilai LC50 4,8797 mg/L.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Adlis Santoni
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: s1 kimia kimia
Date Deposited: 10 Feb 2022 02:50
Last Modified: 10 Feb 2022 02:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/99268

Actions (login required)

View Item View Item