STRATEGI PUSH MARKETING PARTAI KEADILAN SEJAHTERA (PKS) PADA PEMILU LEGISLATIF 2014 DI KOTA PADANG)

JUMARIS, AZIZ (2014) STRATEGI PUSH MARKETING PARTAI KEADILAN SEJAHTERA (PKS) PADA PEMILU LEGISLATIF 2014 DI KOTA PADANG). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Text)
201501201102th_jumaris aziz c.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (795kB)

Abstract

Permasalahan politik dapat dikaji melalui berbagai macam pendekatan, salah satunya melalui push marketing. Pemilihan terhadap pendekatan push marketing antara lain didorong karena perkembangan demokrasi di Indonesia. Hal ini dapat dilihat dari pemilihan umum legislatif secara langsung oleh rakyat yang merupakan perwujudan pengembalian hak-hak dasar rakyat dalam memilih pemimpin. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan menjelaskan strategi push marketing PKS pada Pemilu legislatif 2014 di Kota Padang dengan menggunakan model political marketing Adman Nursal (2004) yaitu push marketing dan elemen political marketing; segmentasi, targeting, positioning, pull political marketing, pass political marketing, policy, person dan party. Pendekatan kualitatif didukung oleh teknik pengumpulan data berupa wawancara dan dokumentasi, sedangkan teknik pengambilan informan dilakukan secara purposive sampling. Hasil penelitian yang didapat menunjukan bentuk strategi push marketing PKS Kota Padang pada Pemilu legislatif 2014 adalah: Pertama segmentasi demografi berdasarkan umur, agama, pendidikan. Segmentasi geografi yaitu pengelompokan berdasarkan Kecamatan dan segmentasi perilaku berdasarkan pengetahuan masyarakat terhadap isu isu politik. Pelaksanaan teknik targeting memfokuskan pada segmentasi demografi. Pada pelaksanaan positioning melakukan tawaran produk politik dalam bentuk program kerja (policy), person (figur) da partai (party) kepada masyarakat melalui visi misi PKS Kota Padang untuk menciptakan image politik yang baik di tengah masyarakat dengan cara puss political marketing, pull political marketing dan pass political marketing. Kata Kunci: Pemilu Legislatif, Push Marketing, Partai Keadilan Sejahtera (PKS)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
J Political Science > JC Political theory
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Mr Beni Adriyassin
Date Deposited: 25 May 2016 10:41
Last Modified: 25 May 2016 10:41
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9623

Actions (login required)

View Item View Item