HUBUNGAN STRES DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA TINGKAT PERTAMA FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSITAS ANDALAS TAHUN 2014

FITRAH, QALBINA (2014) HUBUNGAN STRES DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA TINGKAT PERTAMA FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSITAS ANDALAS TAHUN 2014. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Fulltext)
201410221221nd_skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Dalam proses pendidikan yang berlangsung di perguruan tinggi, tidak semua mahasiswa dapat meraih prestasi akademik yang memuaskan. Salah satunya mahasiswa baru yang mengalami suatu perubahan besar ketika memasuki dunia kuliah. Hal ini disebabkan karena berbagai stressor, baik yang berasal dari faktor internal maupun eksternal dapat membuat individu mengalami stres. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan stres dengan prestasi akademik mahasiswa tingkat pertama Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas tahun 2014. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian korelasi dengan pendekatan cross-sectional. Jumlah sampel 164 orang, diambil secara total sampling. Pengumpulan data menggunakan Stress Questionnaire for Students. Analisa data menggunakan uji spearman menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara stres dengan prestasi akademik dengan p-value 0,039 (p < 0,05). Bagi mahasiswa agar mempersiapkan diri untuk beradaptasi dengan lebih baik dan cepat terhadap berbagai stressor ketika memasuki dunia perkuliahan dan menggunakan perilaku belajar yang baik agar prestasi akademik yang memuaskan dapat tercapai. Kata kunci : Mahasiswa tingkat pertama, Prestasi akademik, Stres Daftar pustaka : 50 (2000-2014)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 24 May 2016 10:05
Last Modified: 24 May 2016 10:05
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9491

Actions (login required)

View Item View Item