KONTRIBUSI AGROFORESTRI PARAK TERHADAP PENDAPATAN RUMAH TANGGA PETANI DI KENAGARIAN KOTO MALINTANG KECAMATAN TANJUNG RAYA KABUPATEN AGAM

Fitri, Kurnia Sari (2021) KONTRIBUSI AGROFORESTRI PARAK TERHADAP PENDAPATAN RUMAH TANGGA PETANI DI KENAGARIAN KOTO MALINTANG KECAMATAN TANJUNG RAYA KABUPATEN AGAM. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRACT.pdf - Published Version

Download (571kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (54kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (29kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (42kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Koto Malintang merupakan daerah yang memiliki hutan yang luas untuk melakukan kegiatan Agroforestri Parak. Agroforestri Parak ini memiliki artian penggabungan kegiatan pertanian dengan kegiatan kehutanan, dimana hasil dari kegiatan agroforestri ini dapat memberikan kontibusi besar untuk pendapatan rumah tangga petani di Kenagarian Koto Malintang. Kontribusi ini juga akan menjadi indikator untuk mengetahui apakah agroforestri parak ini dapat terus dilanjutkan atau tidak dalam pemanfaatan lahan hutan di Kenagarian Koto Malintang. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan pengelolaan agroforestri parak dan menghitung kontibusi agroforestri parak terhadap pendapatan rumah tangga petani. Penelitin ini dilakukan dengan menggunakan metode survey dan pengambilan sampel dengan teknik acak sederhana. Analisis data yang digunakan dari penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Tanaman yang ditanam dalam agroforestri parak di Kenagarian Koto Malintang ini antara lain Durian, Surian, Bayur, Kulit Manis, Cokelat, dan Pinang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan agroforestri terdiri dari kegiatan pemeliharaan, pemanenan, dan pasca panen (pemasaran). Kegiatan pemeliharaan yang dilakukan adalah kegiatan penyiangan gulma, dan pemangkasan. Kegiatan pemanenan dilakukan sesuai dengan umur panen masing – masing tanaman dan kegiatan pasca panen juga dilakukan dengan kegiatan pemasaran kepada konsumen langsung atau pedagang pengumpul. Kegiatan agroforestri ini juga memiliki kontibusi sebesar 68,54% terhadap pendapatan rumah tangga petani yang artinya kegiatan ini memiliki sumbangan besar terhadap pendapatan total rumah tangga petani. Petani harus lebih memperhatikan keberadaan hutannya untuk kelangsungan kegiatan agroforestri parak di Kenagarian Koto Malintang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Ir. Yonariza, M.Sc, Ph.D
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : agroforestri, kontribusi, pengelolaan agroforesti
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 15 Nov 2021 07:31
Last Modified: 15 Nov 2021 07:31
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/94466

Actions (login required)

View Item View Item