ADI LUCKY, HAMDANI (2015) TIPE KEPEMIMPINAN WALI NAGARI HENRIZAL PK. MUDO NAGARI NAN TUJUAH KECAMATAN PALUPUH PERIODE 2010-2016. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (skripsi full text)
201502021340nd_adi lucky hamdani-1010832022.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (453kB) |
Abstract
Krisis kepemimpinan yang dialami oleh masyarakat Indonesia di tingkat lokal dalam pelaksanaan otonomi daerah disebabkan kurangnya integritas seorang pemimpin dalam menjalankan pemerintahannya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis tipe kepemimpinan Wali Nagari Nan Tujuah Kecamatan Palupuah Kabupaten Agam Periode 2010-2016. Penelitian ini dilatarbelakangi dari keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan yang dilakukan oleh Henrizal PK. Mudo sebagai Wali Nagari Nan Tujuah yang akhirnya terpilih menjad Wali Nagari terbaik pada tahun 2012. Penyelenggaraan pemilihan Wali Nagari terbaik ini berdasarkan Peraturan Gubernur Sumbar No.2 Tahun 2011 Tentang Pedoman Teknis Penyelenggaraan Penilaian Kompetisi Wali Nagari. Penelitian ini menggunakan teori tipe kepemimpinan dari Sondang P. Siagian yang terbagi kedalam lima tipe, yaitu:tipe kepemimpinan otokratik, tipe kepemimpinan paternalistik, tipe kepemimpinan kharismatik, tipe kepemimpinan laissez faire, dan tipe kepemimpinan demokratik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Proses pengumpulan data dilakukan dengan tiga cara, yaitu: melalui wawancara, dokumentasi, serta observasi. Teknik pemilihan informan menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam menjalankan pemerintahannya Wali Nagari Nan Tujuah menggunakan dua tipe kepemimpinan, yaitu: tipe demokratik dan tipe kharismatik. Tipe kepemimpinan demokratik lebih dominan digunakan dibanding tipe kharismatik dalam penyelenggaraan pemerintahan, dimana didalam mengambil keputusan selalu melalui musyawarah terlebih dahulu. Kata Kunci: TipeKepemimpinan, Nagari Nan Tujuah, Wali Nagari
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JC Political theory |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik |
Depositing User: | Mr Zainal Abidin |
Date Deposited: | 21 May 2016 04:26 |
Last Modified: | 21 May 2016 04:26 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9314 |
Actions (login required)
View Item |