ISOLASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA ANTOSIANIN DARI BUNGA DADAP (Erythrina crista-galli l) SERTA APLIKASI PADAMINUMAN DAN UJI ANTIOKSIDAN

NURSABTRIA, NURSABTRIA (2012) ISOLASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA ANTOSIANIN DARI BUNGA DADAP (Erythrina crista-galli l) SERTA APLIKASI PADAMINUMAN DAN UJI ANTIOKSIDAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Fulltext)
1805.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian terhadap Bunga dadap (Erythrina crista-galli L) diidentifikasi mengandung senyawa antosianin yang dapat digunakan sebagai pewarna alami pada minuman. Senyawa antosianin ini diekstrak menggunakan metoda maserasi dengan pelarut metanol dalam suasana asam (pH 1-2). Ekstrak metanol diidentifikasi dengan spektrofotometer UV-Vis pada panjang gelombang 240-600 nm, diperoleh antosianin jenis turunan pelargonidin pada λmax 512 nm. Kestabilan antosianin dilakukan terhadap variasi pH dan suhu. Pada variasi pH diketahui senyawa antosianin stabil pada pH 1-3 dan mengalami perubahan pada pH 5–9 sedangkan untuk variasi suhu 30o, 45o, 60o, 75o, 90o, dan 100oC antosianin stabil terhadap perubahan suhu. Pengujian antioksidan antosianin dilakukan pada variasi konsentrasi 0,2 %; 0,15 %; 0,1 %; dan 0,05%, dan diperoleh inhibisi maksimum pada konsentrasi 0,2%. Kadar total antosianin ekstrak metanol-asam klorida didapatkan sebesar 94,80 mg/L dan ekstrak metanol-asam sitrat sebesar 68,22 mg/L. Aplikasi senyawa antosianin terhadap minuman pada pH 5, 6, dan 9 diketahui terjadi degradasi senyawa antosianin.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 16 May 2016 02:54
Last Modified: 16 May 2016 02:54
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/8666

Actions (login required)

View Item View Item