ELY, SULISTYA NINGSIH (2012) MODIFIKASI POLIPROPILENA SEBAGAI POLIMER KOMPOSIT BIODEGRADABEL DENGAN BAHAN PENGISI PATI PISANG DAN SORBITOL SEBAGAI PLASTISIZER. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Fulltext)
1783.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian tentang modifikasi polipropilena sebagai polimer komposit biodegradabel dengan bahan pengisi pati pisang dan sorbitol sebagai plastisizer telah dilakukan. Bahan pengisi yang digunakan bervariasi yaitu 0 gram, 2 gram, 3 gram, 4 gram dan 5 gram. Untuk mengetahui kualitas komposit yang dihasilkan maka dilakukan analisis uji kuat tarik dan kuat lentur, uji FTIR dan uji biodegradasi. Hasil analisis uji menunjukkan bahwa dari 5 jenis komposit yang dirancang, komposit dengan penambahan pati 2 gram memiliki sifat mekanik yang terbaik dimana nilai kuat tarik : 2,11 MPa dengan nilai modulus elastis : 45,78 MPa, dan nilai kuat lentur : 26,20 MPa. Hasil analisis uji biodegradasi menunjukkan lama penguburan optimum yaitu selama 40 hari dimana nilai persen massa yaitu 29,44 % dan degradibilitas 0.007 mg/hari. Dari hasil analisa FTIR gugus fungsi yang ditemukan yaitu O-H, C=C, C-C(O)-C, dan C-H. Setelah dilakukan penguburan tanpa penambahan pati pisang tidak ditemukan gugus baru, namun pada penambahan pati pisang ditemukan gugus baru yaitu C-O dari pemutusan ikatan pada gugus C-C(O)-C. Hal ini menunjukkan bahwa komposit polipropilena dengan penambahan pati pisang dan sorbitol bersifat biodegradabel. Kata kunci : polipropilena, kuat tarik, biodegradabel, FTIR.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika |
Depositing User: | ms Meiriza Paramita |
Date Deposited: | 13 May 2016 03:43 |
Last Modified: | 29 May 2016 06:20 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/8514 |
Actions (login required)
View Item |