PERBEDAAN KADAR LDL KOLESTEROL PADA PASIEN DIABETESMELITUS TIPE 2 DENGAN DAN TANPA HIPERTENSI DI RSUP DR.M. DJAMIL PADANG TAHUN 2011

FINISIA, NOVIYANTI (2013) PERBEDAAN KADAR LDL KOLESTEROL PADA PASIEN DIABETESMELITUS TIPE 2 DENGAN DAN TANPA HIPERTENSI DI RSUP DR.M. DJAMIL PADANG TAHUN 2011. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Fulltext)
1755.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (685kB)

Abstract

Proses pengolahan makanan pada etnik Minangkabau juga dapat mempengaruhi komposisi asam lemak yang terdapat dalam makanan. Cara pengolahan dan penyajian makanan yang paling sering dilakukan dengan cara menggoreng dan menggulai. Kedua proses tersebut biasanya menggabungkan bahan makanan sumber asam lemak dengan bahan makanan sumber kolesterol. Di samping itu proses penggorengan dengan suhu > 1800C dapat menyebabkan perubahan konfigurasi sis menjadi trans asam lemak oleat yang terdapat dalam minyak kelapa sawit. Asam lemak trans mempunyai efek hiperkolesterol sama dengan asam lemak jenuh (Sulastri, 2003). Selain itu, masyarakat Minangkabau hanya 5% yang cukup mengonsumsi sayur dan buah, sedangkan hampir seluruh penduduk (95%) kurang mengonsumsi sayur dan buah, padahal sayur dan buah merupakan sumber serat yang dapat menghambat absorpsi lemak (RISKESDAS SUMBAR, 2007). Berdasarkan data dan hasil penelitian tersebut menunjukkan suatu hubungan yang signifikan dan konsisten antara peningkatan kadar LDL kolesterol dengan konsumsi asupan asam lemak jenuh pada etnik Minangkabau. Dari semua hasil penelitian ini tentu menjelaskan pengaruh berbeda terhadap peningkatan kadar LDL kolesterol di kota Padang dibandingkan dua kota penelitian sebelumnya. Berdasarkan beberapa uraian di atas, peneliti ingin mengetahui lebih lanjut dan melakukan penelitian mengenai perbedaan LDL kolesterol pada pasien diabetes melitus tipe 2 dengan dan tanpa hipertensi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 12 May 2016 07:39
Last Modified: 12 May 2016 07:39
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/8426

Actions (login required)

View Item View Item