Yuliandari, Annisa (2021) PENENTUAN AKTIVITAS SPESIFIK RADIONUKLIDA ALAM PADA SUMBER AIR PANAS DI NAGARI PARIANGAN SUMATERA BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (ABSTRAK)
Cover+Abstrak.pdf - Published Version Download (231kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (161kB) | Preview |
|
|
Text (BAB AKHIR)
BAB Akhir.pdf - Published Version Download (147kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (158kB) | Preview |
|
Text (Skripsi full Text)
Tugas Ilmiah Akhir Utuh.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Telah dilakukan penelitian tentang penentuan aktivitas spesifik radionuklida alam pada sumber air panas di Nagari Pariangan Sumatera Barat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas spesifik radionuklida 222Rn, 226Ra, 232Th dan 40K yang ditinjau berdasarkan rekomendasi Environmental Protection Agency (EPA) dan PERKA BAPETEN No 9 tahun 2009. Penelitian ini menggunakan sampel air yang diambil dari tiga sumber air yang berbeda. Sampel air diukur aktivitas spesifiknya menggunakan dua alat yaitu Durridge Rad7 Radon Detector dengan protokol WAT250 untuk radionuklida 222Rn dan menggunakan spektrometer gamma untuk radionuklida 226Ra, 232Th dan 40K. Hasil yang didapatkan berdasarkan pengukuran yaitu nilai aktivitas spesifik 222Rn berada pada rentang 1,76-8,42 Bq/L yang menunjukkan bahwa aktivitas spesiknya berada di bawah ambang batas yang direkomendasikan oleh Environmental Protection Agency (EPA) yaitu 11 Bq/L. Aktivitas spesifik untuk radionuklida 40K berkisar antara 1,24 ± 0,49 Bq/L sampai 62,49 ± 6,78 Bq/L dan 232Th berkisar antara 0,50 ± 0,22 sampai 0,57 ± 0,20 Bq/L. Aktivitas spesifik radionuklida 226Ra berada di bawah batasan minimum yang dapat terdeteksi oleh spektrometer gamma yaitu 0,50 Bq/L. Nilai aktivitas spesifik 226Ra, 232Th dan 40K masih berada di bawah ambang batas yang direkomendasikan oleh PERKA BAPETEN No 9 tahun 2009 yaitu 1000 Bq/L untuk 226Ra dan 232Th serta 10.000 Bq/L untuk 40K. Hasil ini menunjukkan bahwa radionuklida 222Rn, 226Ra, 232Th dan 40K terdeteksi pada semua sampel air panas di Nagari Pariangan Sumatera Barat. Kata kunci : Aktivitas spesifik, radionuklida, Rad7, spektrometer gamma, air panas
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika |
Depositing User: | s1 fisika fisika |
Date Deposited: | 14 Sep 2021 07:54 |
Last Modified: | 14 Sep 2021 07:54 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/82121 |
Actions (login required)
View Item |