Pembentukan dan Karakterisasi Fisikokimia Ko-Amorf Asam Fenofibrat - L-arginin Dengan Metode Liquid-Assisted Grinding

Rahmayanti, Dhea (2021) Pembentukan dan Karakterisasi Fisikokimia Ko-Amorf Asam Fenofibrat - L-arginin Dengan Metode Liquid-Assisted Grinding. Diploma thesis, Univeristas Andalas.

[img]
Preview
Text
Abstrak_Dhea Rahmayanti_1711011002.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I Pendahuluan.pdf

Download (67kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V Penutup.pdf

Download (67kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (67kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi Full Text.pdf

Download (67kB) | Preview

Abstract

Asam fenofibrat merupakan obat antihiperlipidemia yang termasuk ke dalam Biopharmaceutical Classification System (BCS) kelas II dengan kelarutan rendah dan permeabilitas yang tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan kelarutan dan efisiensi disolusi asam fenofibrat dengan memodifikasinya menjadi bentuk ko-amorf dengan koformer L-arginin (1:1). Penggunaan L-arginin yang memiliki berat molekul yang rendah untuk membentuk ko-amorf dapat meningkatkan stabilitas, kelarutan dan efisiensi disolusi asam fenofibrat. Pembentukan ko-amorf asam fenofibrat - L-arginin dibuat dengan metode liquid-assisted grinding. Ko-amorf asam fenofibrat – L-arginin dikarakterisasi menggunakan Powder X-Ray Diffraction (PXRD), Differential Scanning Calorimetry (DSC), spektroskopi FT-IR, Scanning Electron Microscopy (SEM), serta dievaluasi uji kelarutan dan uji profil disolusi. Hasil karakterisasi terlihat adanya penurunan puncak endotermik ko-amorf asam fenofibrat – L-arginin yang terlihat pada termogram DSC, dan penurunan intensitas puncak difraksi yang membentuk pola difraksi halo pada difraktogram PXRD. Hasil analisis gugus fungsi dengan spektroskopi FT-IR menandakan terbentuknya ko-amorf. Uji kelarutan dilakukan dalam air suling bebas CO2. Ko-amorf asam fenofibrat – L-arginin menunjukkan peningkatan kelarutan sebesar 10,38 kali dibandingkan asam fenofibrat murni. Uji disolusi dilakukan dengan alat uji disolusi USP tipe I dalam medium dapar fosfat pH=6,8. Ko-amorf asam fenofibrat – L-arginin dengan metode liquid-assisted grinding menunjukkan kadar asam fenofibrat terdisolusi sebanyak 94,435% dalam medium dapar fosfat pH=6,8 pada menit ke-60. Ko-amorf asam fenofibrat – L-arginin menunjukkan peningkatan efisiensi disolusi asam fenofibrat sebanyak 3,63 kali dalam medium dapar fosfat pH=6,8. Disimpulkan bahwa kelarutan dan disolusi asam fenofibrat dapat meningkat melalui pembentukan ko-amorf dengan L-arginin sebagai koformer (1:1).

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. apt. Erizal Zaini, M.Si
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 27 Aug 2021 07:48
Last Modified: 27 Aug 2021 07:48
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/81135

Actions (login required)

View Item View Item