PENGARUH INOVASI LAYANAN DUKCAPIL CERIA DIGITAL TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN PADANG PARIAMAN

Sonia, Septiani (2021) PENGARUH INOVASI LAYANAN DUKCAPIL CERIA DIGITAL TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN PADANG PARIAMAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (282kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER dan ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (801kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (636kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full)
SKRIPSI SONIA FIX bangeet.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (15MB)

Abstract

Skripsi ini merupakan hasil penelitian hubungan antara inovasi layanan Dukcapil Ceria Digital terhadap kualitas pelayanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan inovasi layanan Dukcapil Ceria Digital, mendeskripsikan kualitas pelayanan online pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman serta mengetahui pengaruh inovasi layanan Dukcapil Ceria Digital terhadap kualitas pelayanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman dengan hipotesis utama adanya pengaruh antara inovasi layanan terhadap kualitas pelayanan. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya amanat dari Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, yang menyatakan bahwa Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil seluruh provinsi, kota dan kabupaten harus melakukan perubahan besar dalam pelayanan publik dengan menggagas tema Dukcapil Go Digital, yang menjadi awal munculnya inovasi Dukcapil Ceria Digital dengan bentuk pelayanan berbasis online. Namun, beralihnya layanan offline menjadi online mengakibatkan ketidakpuasan masyarakat meningkat dan rating complaint aplikasi Dukcapil Ceria Mobile sebagai penggerak layanan online masih berada pada nilai 3,9 yang belum mencapai kesempurnaan. Hal ini menjadi pertanda terjadinya penurunan kualitas layanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman secara online. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Agar kuesioner dapat menjadi alat ukur yang valid, reliabel dan objektif maka dilakukan uji validitas menggunakan korelasi Bivariate Pearson dan uji reliabilitas menggunakan metode Cronbach’s Alpha. Dalam penelitian ini teknik pengujian hipotesis menggunakan teknik uji korelasi Kendall’s Tau. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa menurut analisis statistik deskriptif, inovasi layanan Dukcapil Ceria Digital berada pada kriteria jawaban kategori baik dengan persentase 80,80%, serta tingkat kualitas pelayanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman berada pada kriteria jawaban kategori cukup baik dengan persentase 78,22%. Hasil perhitungan uji hipotesis dengan uji korelasi Kendall’s Tau menunjukkan nilai koefisien korelasi sebesar 0,417 yang artinya kedua variabel memiliki hubungan dengan tingkat yang sedang. Dari hasil uji koefisien determinasi, didapatkan nilai r2 sebesar 35,3%. Hal ini menunjukkan bahwa inovasi layanan Dukcapil Ceria Digital mempengaruhi kualitas pelayanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman sebesar 35,3%. Sedangkan 64,7% kualitas pelayanan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman dipengaruhi oleh hal lainnya yang tidak menjadi variabel dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Drs. Yoserizal, M.Si
Uncontrolled Keywords: Inovasi layanan Dukcapil Ceria Digital dan Kualitas Pelayanan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: s1 ilmu administrasi negara
Date Deposited: 13 Jul 2021 07:49
Last Modified: 13 Jul 2021 07:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/77418

Actions (login required)

View Item View Item