Rayhan, Marevi (2021) PENYIDIKAN TINDAK PIDANA PERDAGANGAN SATWA YANG DILINDUNGI OLEH SATUAN RESERSE KRIMINAL POLRES AGAM. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (131kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I.pdf - Published Version Download (285kB) | Preview |
|
|
Text (Bab IV Penutup)
Bab IV.pdf - Published Version Download (95kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (182kB) | Preview |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Tindak pidana perdagangan satwa yang dilindungi menjadi ancaman serius bagi kelestarian satwa yang dilindungi di Indonesia. Kejahatan terhadap satwa yang terus semakin meningkat menjadi perhatian khusus bagi penegak hukum dalam menangani kasus perdagangan satwa. Pengaturannya sudah sangat jelas diatur dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya. (UU KSDAHE). Seringkali pelaksanaan koordinasi dan pengawasan Penyidik Polri terhadap proses penyidikan yang dilakukan PPNS belum sesuai ketentuan yang ada misalnya PPNS tidak menyerahkan surat pemberitahuan dimulainya penyidikan kepada Penuntut Umum melalui Penyidik Polri, ataupun bahkan ada juga Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan ataupun berkas perkara yang langsung diserahkan oleh PPNS kepada Penuntut Umum tanpa melalui Penyidik Polri selaku korwas PPNS, serta tidak tertibnya administrasi penyidikan oleh PPNS. Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis merumuskan permasalahan sebagai berikut: Pertama, Bagaimana Penyidikan Tindak Pidana perdagangan satwa yang dilindungi oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Agam? Kedua, Apa kendala dalam Penyidikan Tindak Pidana perdagangan satwa yang dilindungi oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Agam? Hasil penelitian ini adalah bersifat deskriptif. Metode Pendekatan yang digunakan dalam penelitian skripsi ini adalah menggunakan pendekatan yuridis sosiologis (empiris). Pendekatan yuridis sosiologis sosiologis yaitu suatu penelitian yang membandingkan fakta di lapangan dengan peraturan yang berlaku. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data yang didapat dianalisis secara kualitatif dan disajikan secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat disimpulkan sebagai berikut; pertama, Penyidikan Tindak Pidana perdagangan satwa yang dilindungi oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Agam ialah Koordinasi yang dilakukan oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Kehutanan bersama Penyidik Kepolisian Republik Indonesia perihal tindak pidana kehutanan terhadap satwa yang dilindungi belum optimal karena didalam mekanisme koordinasi yang terkait pada PPNS dan Penyidik Kepolisian Republik Indonesia didalam hal ini Kasi Korwas PPNS wajib menambahkan bantuan penyidikan kepada PPNS baik diminta atau tidak diminta. PPNS dalam menagani tindak pidana perdagangan satwa yang dilidungi tidak meminta bantuan penyidikan Kepada Kasi Korwas PPNS dalam hal memberi petunjuk, namun bukan berarti Kasi Korwas hanya menunggu permintaan bantuan tetapi juga harus berperan aktif dalam proses penyidikan yang dilakukan PPNS demi penegakan hukum yang maksimal. Kedua, Kendala dalam Penyidikan Tindak Pidana perdagangan satwa yang dilindungi oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Agam terbagi atas 4 faktor yaitu sebagai berikut: (1) Faktor Masyarakat, (2) Faktor Hukum, (3) Faktor Sarana dan (4) Faktor Budaya. Saran dari penulis untuk penyidik polri agar melakukan penyidikan secara maksimal dan menanggulangi kendala-kendala yang dialami oleh penyidik polri. Sehingga proses penyidikian dapat terlaksana secara optimal. Kata Kunci: Penyidikan, Tindak Pidana, Perdagangan satwa yang dilindungi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Fadillah Sabri, S.H., M.H |
Uncontrolled Keywords: | Penyidikan, Tindak Pidana, Perdagangan satwa yang dilindungi |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum |
Depositing User: | S1 Ilmu Hukum |
Date Deposited: | 30 Jun 2021 07:57 |
Last Modified: | 30 Jun 2021 07:57 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/76794 |
Actions (login required)
View Item |