PENGARUH KOMPOS KULIT BUAH KAKAO TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN KAKAO ( Theobroma cacao L. ) PADA FASE PEMBIBITAN

Mala, Suhaini (2021) PENGARUH KOMPOS KULIT BUAH KAKAO TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN KAKAO ( Theobroma cacao L. ) PADA FASE PEMBIBITAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (392kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V KESIMPULAN DAN SARAN)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN (1).pdf - Published Version

Download (171kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (437kB) | Preview
[img]
Preview
Text (COVER DAN ABSTRAK)
Cover dan abstrak (1).pdf - Published Version

Download (164kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI MALA SUHAINI 1009 FULL TEKS)
SKRIPSI MALA SUHAINI 1009 full teks.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (995kB)

Abstract

Kakao ( Theobroma cacao L ) merupakan komoditi perkebunan yang mempunyai nilai ekonomis yang tinggi. Kualitas bibit menentukan pertumbuhan dan produktivitas tanaman kakao ke depannya saat dipindahkan ke lapangan. Penelitian tentang pengaruh kompos kulit buah kakao terhadap pertumbuhan bibit kakao pada fase pembibitan telah di lakukan di kebun percobaan Kampus III Universitas Andalas Dharmasraya dari bulan November 2019 sampai April 2020 dengan menggunakan media tanam berupa Oxisol. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh pemberian kompos kulit buah kakao terhadap pertumbuhan bibit kakao dan untuk mengetahui dosis kompos tersebut dalam menunjang pertumbuhan bibit kakao Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 taraf perlakuan dengan 3 ulangan sehingga diperoleh 18 satuan percobaan, setiap satuan percobaan terdiri dari 2 tanaman yang masing-masing ditanam di polybag sehingga total terdapat 36 tanaman. Dosis kompos kulit buah kakao yang digunakan yaitu 0 gram, 50 gram, 100 gram, 150 gram, 200 gram dan 250 gram. Variabel yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, lebar daun, panjang daun, diameter batang, rasio tajuk akar, dan juga di lakukan analisis Oxisol sebelum perlakuan, analisis kompos kulit buah kakao dan analisis media tanam setelah perlakuan. Data hasil pengamatan di analisis dengan uji F dan dilanjutkan dengan uji Duncan’s New Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompos kulit buah kakao memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan bibit kakao dengan dosis yang terbaik yaitu 200 gram/ polybag yang mampu meningkatkan pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, dan diameter batang. Kata kunci : kakao, pembibitan, kompos, kulit buah kakao, pertumbuhan tanaman

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr Yusniwati SP. MP
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 15 Apr 2021 03:27
Last Modified: 15 Apr 2021 03:27
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/74153

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item