YULIANA, YULIANA (2013) HUBUNGAN KECEMASAN DENGAN KEJADIAN INSOMNIA PADA MAHASISWA YANG SEDANG MENYUSUN SKRIPSI DI FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS ANDALAS. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (SKRIPSI)
417.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Insomnia yang terjadi pada mahasiswa yang sedang menyusun skripsi berarti suatu kondisi tidur yang tidak memuaskan secara kualitas dan kuantitas yang berlangsung selama proses pengerjaan skripsi. Hal ini ditandai dengan gejala sulit memulai tidur, sering terbangun tengah malam, dan bangun terlalu dini. Salah satu penyebab terjadinya insomnia pada mahasiswa adalah kecemasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan hubungan antara kecemasan dan kejadian insomnia pada mahasiswa yang sedang menyusun skripsi di Fakultas Keperawatan Universitas Andalas. Jenis penelitian ini adalah deskripsi korelasi dengan desain cross sectional . Total jumlah responden adalah 69 orang. Data tingkat kecemasan mahasiswa diukur dengan alat ukur Hamilton Rating Scale for Anxiety (HRS-A) dan kejadian insomnia dengan alat ukur Kelompok Studi Psikiatri Biologi Jakarta-Insomnia Rating Scale (KSPBJ-IRS). Hasil penelitian dengan uji korelasi Spearman menunjukkan bahwa terdapat korelasi yang signifikan antara kecemasan dan kejadian insomnia dengan nilai p=0,034 (p<0,05). Kekuatan korelasi adalah lemah (r=0,255) dan berarah positif. Artinya, semakin tinggi tingkat kecemasan mahasiswa selama menyusun skripsi, maka semakin tinggi kejadian insomnia pada mahasiswa tersebut. Oleh karena itu, diharapkan pada pihak fakultas agar mampu mengurangi kecemasan dan kejadian insomnia pada mahasiswa khususnya pada saat mengerjakan skripsi sehingga mereka mampu untuk menyelesaikan skripsinya dengan baik. Kata kunci : kecemasan, insomnia, mahasiswa, skripsi Daftar Pustaka : 66 (2002-2012)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Keperawatan |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 04 May 2016 02:51 |
Last Modified: | 04 May 2016 02:51 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/7402 |
Actions (login required)
View Item |