MERIZA, FIRDAYANTI (2013) PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI REKAM MEDIS PASIEN POLI UMUM DI RUMAH SAKIT AISYIYAHMUHAMMADIYAH PADANG MENGGUNAKAN PHP DANMySQL. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (SKRIPSI)
431.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Dunia kesehatan tidak terlepas dari teknologi komputer dan teknologi informasi. Pengolahan data medik yang dahulu dilakukan secara manual saat ini dibuat menjadi otomatis dengan sistem informasi untuk mempercepat proses kerja para tenaga medis dalam memperoleh data. Pengolahan data rekam medis pasien pada beberapa Rumah Sakit masih banyak dilakukan secara manual, misalnya saja pada Rumah Sakit Aisyiyah Muhammadiyah Padang, rekam medis di rumah sakit ini masih diolah secara manual seperti dengan menggunakan media kertas. Pengelolaan data secara manual menggunakan media kertas mempunyai banyak kelemahan, diantaranya selain membutuhkan waktu yang lama, dari segi keakuratannya juga kurang atau tidak akurat. Jumlah pasien yang relatif banyak per hari dan tenaga administrasi Rumah Sakit yang terbatas dapat menyebabkan adanya duplikasi data rekam medis pasien yang tidak terkontrol, sehingga kemungkinan terjadinya kesalahan sangat besar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Komputer |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 04 May 2016 02:05 |
Last Modified: | 04 May 2016 02:05 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/7354 |
Actions (login required)
View Item |