MONICA, RANI (2013) PERANAN AUDIT INTERNAL DALAMMENDETEKSI DAN MENCEGAH TERJADINYA PRAKTEK KECURANGAN (FRAUD) (Studi Kasus Pada PT. Semen Padang (Persero) Tbk). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Fulltext)
1464.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (413kB) |
Abstract
Suatu program anti kecurangan (fraud control plan) akan efektif apabila menjadi bagian dari rencana strategis suatu organisasi. Dengan menjadi bagian dari rencana strategis organisasi, maka perencanaan, proses dan pelaporan setiap kegiatan dan operasional organisasi akan merujuk kepada rencana strategis tersebut. Umumnya audit menemukan kecurangan dari hal-hal yang telah terjadi, seperti menemukan salah saji pada laporan keuangan yang telah dibuat oleh pihak perusahaan. Sebenarnya fraud juga bisa diidentifikasi melalui tanda-tanda yang ada. Auditor internal lah yang bisa mengidentifikasi hal tersebut karena auditor internal bertugas memeriksa segala hal yang berkaitan dengan internal perusahaan untuk menjamin tercapainya tujuan perusahaan. Oleh sebab itu, auditor internal juga bisa berperan dalam pencegahan fraud. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka peneliti tertarik untuk meneliti mengenai peranan SPI (Satuan Pengawasan Intern) pada BUMN PT. Semen Padang. Peneliti mencoba menganalisa peranan audit internal dalam mendeteksi dan mencegah kecurangan (fraud) dari perspektif internal auditor itu sendiri.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | ms Meiriza Paramita |
Date Deposited: | 04 May 2016 01:50 |
Last Modified: | 04 May 2016 01:50 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/7326 |
Actions (login required)
View Item |