Pengklasteran Provinsi-Provinsi di Indonesia Berdasarkan Indikator yang Mempengaruhi Indeks Pembangunan Manusia Menggunakan Metode Fuzzy C-Means

Debby, Armetiyana Margaretta (2020) Pengklasteran Provinsi-Provinsi di Indonesia Berdasarkan Indikator yang Mempengaruhi Indeks Pembangunan Manusia Menggunakan Metode Fuzzy C-Means. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK SKRIPSI DEBBY.pdf - Published Version

Download (285kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB PENDAHULUAN SKRIPSI DEBBY.pdf - Published Version

Download (167kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 5 Penutup)
BAB PENUTUP SKRIPSI DEBBY.pdf - Published Version

Download (133kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA SKRIPSI DEBBY.pdf - Published Version

Download (135kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Fulltext)
skripsi watermark debby.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Analisis klaster merupakan salah satu teknik dalam analisis peubah ganda yang bertujuan untuk mengklasterkan objek-objek berdasarkan kesamaan karakteristik yang dimilikinya. Pengklasteran dilakukan berdasarkan pada sifat kemiripan atau sifat ketidakmiripan antar objek. Pada penelitian ini untuk mengklaster provinsi-provinsi di Indonesia berdasarkan faktor-faktor yang diduga mempengaruhi Indeks Pembangunan Manusia (IPM) digunakan salah satu metode dalam fuzzy clustering yaitu fuzzy c-means. Fuzzy c-means adalah suatu teknik pengklasteran data dimana keberadaan tiap-tiap titik data dalam klaster ditentukan oleh derajat keanggotaan. Berdasarkan hasil pengklasteran menggunakan fuzzy c-means diperoleh pengklasteran provinsi-provinsi di Indonesia sebanyak empat klaster, dimana klaster pertama terdiri atas 6 provinsi, klaster kedua terdiri atas 2 provinsi, klaster ketiga terdiri atas 12 provinsi, dan klaster keempat terdiri atas 14 provinsi. Berdasarkan karakteristik klaster, klaster pertama dikatakan klaster terbaik karena rata-rata pencapaian setiap indikatornya tinggi sedangkan klaster kedua merupakan klaster terendah dibanding klaster lainnya. Kata kunci : klaster, Indeks Pembangunan Manusia, Fuzzy C-Means

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: IZZATI RAHMI HG, M.Si
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: s1 matematika matematika
Date Deposited: 24 Mar 2021 02:51
Last Modified: 24 Mar 2021 02:51
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/71728

Actions (login required)

View Item View Item