PENGARUH DEGRADASI SAMPEL AIR LIMBAH SUNGAI MUARA PADANG TERHADAP REDUKSI ION Fe3+, NILAI COD, BOD, DAN TSS MENGGUNAKAN KATALIS ZnO/ZEOLIT SECARA FOTOLISIS

MELANY, SENANDUNG (2021) PENGARUH DEGRADASI SAMPEL AIR LIMBAH SUNGAI MUARA PADANG TERHADAP REDUKSI ION Fe3+, NILAI COD, BOD, DAN TSS MENGGUNAKAN KATALIS ZnO/ZEOLIT SECARA FOTOLISIS. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (COVER DAN ABSTRAK)
I. COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (265kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I PENDAHULUAN)
II. BAB II PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (34kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V KESIMPULAN DAN SARAN)
III. BAB V.pdf - Published Version

Download (107kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
IV. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (301kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULL SENANDUNG MELANY)
V. Skripsi Full Senandung Melany.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian tentang pengaruh degradasi sampel air limbah sungai Muara Padang terhadap reduksi pada ion Fe3+, nilai COD, BOD, dan TSS telah dilakukan. Adapun proses yang dilakukan adalah mendegradasi air sungai Muara Padang menggunakan fotokatalis ZnO/Zeolit. Nilai COD dan BOD di analisis dengan metoda titrasi, dan TSS dengan metoda gravimetri. Pada reaksi reduksi Fe3+, hasil yang didapatkan di analisis menggunakan spektrofotometer UV-VIS. Dilakukan karakterisasi untuk mengidentifikasi gugus fungsi senyawa yang terdapat di dalam air sungai Muara Padang dan katalis ZnO/Zeolit. Hasil yang didapatkan pada pengukuran konsentrasi Fe3+ di dalam limbah air yaitu 2,325 mg/L. Pada saat limbah air di degradasi, Fe3+ terlepas dari senyawa-senyawa lain sehingga terjadi reduksi ion Fe3+. Konsentrasi Fe3+ berkurang menjadi 1,611 mg/L tanpa katalis selama waktu iradiasi 90 menit. Setelah ditambahkan katalis ZnO/Zeolit sebanyak 0,6 g dengan disinari lampu UV dan tanpa disinari lampu UV terjadi penurunan menjadi 0,133 mg/L dan 0,777 mg/L dengan waktu iradiasi 90 menit. Penurunan konsentrasi ion Fe3+ setelah ditambahkan katalis ZnO sebanyak 0,0231 g dan dengan 0,5769 g zeolit adalah 0,770 mg/L dan 1,322 mg/L selama waktu iradiasi 75 menit. Data yang diperoleh sebelum dan sesudah degradasi berturut-turut adalah 37,9 mg/L dan 21,0 mg/L untuk nilai COD, 5,81 mg/L dan 4,18 mg/L untuk nilai BOD, 53 mg/L dan 47 mg/L untuk nilai TSS. Hasil penelitian menunjukkan nilai COD, BOD, dan TSS menurun sesudah di degradasi. Analisis FTIR limbah air sungai Muara Padang menunjukkan terjadinya pergeseran angka gelombang yang berarti degradasi telah terjadi. Sedangkan karakterisasi katalis ZnO/Zeolit dengan FTIR cenderung menghasilkan angka gelombang yang hampir sama dan tidak menunjukkan perbedaan hasil yang signifikan yang menandakan ZnO/Zeolit berfungsi sebagai katalis, sehingga dapat digunakan dalam degradasi limbah air. Kata Kunci: Degradasi, Reduksi, ZnO/Zeolit, Limbah Air

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Zilfa
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: s1 kimia kimia
Date Deposited: 10 Feb 2021 08:12
Last Modified: 10 Feb 2021 08:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/71061

Actions (login required)

View Item View Item