AFRINALDI, AFRINALDI (2014) PENGARUH PM YINGLUCK SHINAWATRA DALAM MERUBAH KEBIJAKAN LUAR NEGERI THAILAND TERHADAP UPAYA PENYELESAIAN SENGKETA PERBATASAN THAILAND-KAMBOJA. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Fulltext)
2672.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (512kB) |
Abstract
Penelitian ini menjelaskan mengenai Pengaruh Perdana Menteri Yingluck Shinawatra dalam merubah kebijakan luar negeri Thailand terhadap upaya penyelesaian sengketa perbatasan Thailand-Kamboja. Sengketa Perbatasan sudah menjadi masalah laten bagi hubungan bilateral Thailand-Kamboja. Konflik ini terus berlangsung dan menjadi tradisi oleh kepala pemerintahan Thailand. Beberapa faktor menjadi latar belakang munculnya konflik ini, perbedaan peta yang dimiliki kedua negara, faktor sejarah, serta konflik ekonomi ikut mempengaruhi ketegangan. Pada masa pemerintahan Abhisit Vejjajiva konflik perbatasan kuil Preah Vihear semakin meluas ditandai dengan perang di perbatasan. Semenjak UNESCO secara resmi menetapkan kuil Preah Vihear sebagai warisan dunia pada tanggal 7 Juli 2008, sengketa kembali mengemuka. konflik ini dijadikan satu tujuan politik oleh Abhisit Vejjajiva untuk meredam gejolak politik yang terjadi didalam negeri Thailand pasca dikudetanya Thaksin Shinawatra. Pergantian Perdana Menteri oleh Yingluck Shinawatra menjadi babak baru hubungan Thailand-Kamboja. Perdana Menteri Yingluck Shinawatra dapat menyelesaikan konflik ini melalui kebijakan dengan mengedepankan diplomasi. Perdana Menteri Yingluck Shinawatra secara terbuka bersedia melibatkan ASEAN dalam menyelesaian sengketa kawasan kuil Preah Vihear. Perdana Menteri Yingluck Shinawatra mempunyai pengaruh yang sangat kuat dalam merubah kebijakan luar negeri Thailand Keyword; Pengaruh Perdana Menteri Yingluck Shinawatra, Kebijakan Luar Negeri, Konflik Perbatasan, Penyelesaian Sengketa
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JZ International relations |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional |
Depositing User: | mrs Rahmadeli rahmadeli |
Date Deposited: | 03 May 2016 08:05 |
Last Modified: | 03 May 2016 08:05 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6831 |
Actions (login required)
View Item |