METODE PROGRAM EDUKASI TERHADAP PENCEGAHAN PNEUMONIA PADA BALITA : LITERATUR REVIEW

Liza, Mulyanti (2021) METODE PROGRAM EDUKASI TERHADAP PENCEGAHAN PNEUMONIA PADA BALITA : LITERATUR REVIEW. Other thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover Dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (151kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
Bab I.pdf - Published Version

Download (164kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab Penutuo)
Bab Penutup.pdf - Published Version

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (280kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full)
SKRIPSI LIZA full taxt.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pneumonia menjadi masalah kesehatan dunia dengan angka mortalitas yang cukup tinggi, tidak hanya di negara berkembang di negara maju seperti Eropa, Kanada dan Amerika. Pencegahan pneumonia melalui pendidikan kesehatan maupun edukasi sangat penting dilakukan terutama pada ibu yang mempunyai anak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi metode program edukasi kesehatan terhadap pencegahan pneumonia. Jenis penelitian ini adalah berjenis literature review pencarian artikel malalui empat data base yaitu PubMed, Springer, sciencedirec dan Google scholar. Ke empat data base dipilih karena merupakan database yang kredibel di bidang kesehatan. Kriteria artikel yaitu studi diterbitkan dalam Bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, terbit tahun 2015-2019, dan menggunakan studi Randomized Control Trial. Peneliti menemukan 5 studi yang masuk dalam kriteria penelitian yaitu intervensi Program Pencegahan Pneumonia Pada Anak Balita. Hasil penelitian : Lima artikel menggunakan beberapa metode ceramah dan diskusi dengan media seperti booklet, leaflet, audiovisual, dan video berbasis WA atau menggabungkan metode tersebut untuk pendidikan kesehatan yang memiliki pengaruh terhadap pengetahuan, sikap dan praktik terhadap pencegahan pneumonia pada ibu - ibu yang memiliki balita. Beberapa metode dan media pendidikan kesehatan yang lebih efektif berdasarkan lima artikel tersebut yaitu menggunakan metode ceramah dan diskusi buzz grup yang dapat meningkatkan pengetahuan, sikap dan praktik.

Item Type: Thesis (Other)
Primary Supervisor: Dr. dr. Susmiati, M.Biomed
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 21 Jan 2021 06:40
Last Modified: 21 Jan 2021 06:40
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/68118

Actions (login required)

View Item View Item