LIZA, ELFITA (2014) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN KOMPRES AIR HANGAT DAN KOMPRES PLESTER TERHADAP PENURUNAN SUHU TUBUH PADA ANAK DEMAM DI RUANGAN ANAK RSUD M ZEIN PAINAN TAHUN 2014. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (skripsi full text)
201501270946th_skripsi liza elfita_fkep unand.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Anak merupakan yang paling rentan terhadap demam, walaupun gejala yang dialami anak lebih ringan dari dewasa. Demam pada anak jika tidak segera diatasi dapat menimbulkan efek yang serius. Untuk menurunkan suhu tubuh pada anak dapat dilakukan kompres, baik itu kompres hangat maupun kompres plester. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan kompres air hangat dan kompres plester terhadap penurunan suhu tubuh pada anak demam. Desain penelitan yang digunakan adalah quasi eksperimen design dengan menggunakan rancangan pretes-postest. Jumlah sampel pada penelitian ini ditetapkan sebanyak 20 orang dengan uji statistik yang digunakan adalah paired t-test dilanjutkan dengan independen t-test. Hasil didapatkan bahwa penurunan suhu tubuh sesudah kompres hangat adalah 1,730C dan penurunan suhu tubuh sesudah kompres plester adalah 0,430C. Hasil uji independen t-test didapatkan perbedaan (efektifitas) kompres hangat dengan kompres plester pada pasien anak demam di RSUD M Zein Painan. Bagi rumah sakit seharusnya terdapat SOP kompres air hangat untuk anak demam, sebelum diberikan antipiretik dan disarankan kepada orangtua mempunyai thermometer untuk mengukur suhu badan anak, apabila anak demam dapat melakukan kompres air hangat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Keperawatan |
Depositing User: | Mr Zainal Abidin |
Date Deposited: | 03 May 2016 01:39 |
Last Modified: | 03 May 2016 01:39 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6753 |
Actions (login required)
View Item |