Andree Aulia Rahmat, AAR (2016) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELUHAN KESEHATAN AKIBAT PAPARAN PESTISIDA PADA PETANI HORTIKULTURA DI KANAGARIAN PADANG LUA KABUPATEN AGAM TAHUN 2016. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (121kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version Download (72kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 6)
BAB VI.pdf - Published Version Download (115kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (131kB) | Preview |
|
|
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf - Published Version Download (292kB) | Preview |
|
Text (Hasil Skripsi Andree)
HASIL SKRIPSI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT UNIVERSITAS ANDALAS Skripsi, 14 April 2016 ANDREE AULIA RAHMAT, No. BP 1411216057 FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELUHAN KESEHATAN AKIBAT PAPARAN PESTISIDA PADA PETANI HORTIKULTURA DI KANAGARIAN PADANG LUA KABUPATEN AGAM TAHUN 2016 xi + 69 halaman, 21 tabel, 2 gambar, 10 lampiran ABSTRAK Tujuan Pestisida merupakan bahan yang digunakan secara luas pada berbagai sektor, terutama di sektor pertanian/perkebunan, kehutanan, perikanan, dan pertanian pangan. Penggunaan pestisida pada sektor pertanian bertujuan untuk menghilangkan tanaman pengganggu, jamur, serangga, binatang pengerat, dan organisme lainnya sehingga berdampak pada naiknya produksi pertanian. Selain efek positif yang ditimbulkan, penggunaan pestisida juga memiliki efek berbahaya bagi kesehatan penggunanya salah satunya keluhan kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan keluhan kesehatan akibat paparan pestisida pada petani hortikultura di Kanagiaran Padang Lua Kabupaten Agam. Metode Jenis penelitian ini adalah kuantitatif menggunakan desain cross sectional, dan dilakukan di Kanagiaran Padang Lua Kabupaten Agam bulan Februari – April 2016. Sampel terdiri dari 55 responden. Pengambilan sampel menggunakan teknik systematic random sampling. Pengolahan data menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji statistik chi-square. Hasil Hasil penelitian menunjukkan sebanyak (56,4%) ada keluhan kesehatan pada petani hortikultura. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa variabel yang berhubungan dengan keluhan kesehatan adalah pengetahuan (p=0,010), sikap (p=0,000), dan tindakan (p=0,000). Tidak terdapat hubungan pada umur (p=0,8989) dan masa kerja (p=0,157). Kesimpulan Pengetahuan, sikap dan tindakan beresiko menyebabkan keluhan kesehatan pada petani hortikultura di Kanagiaran Padang Lua Kabupaten Agam. Disarankan kepada Dinas Kesehatan dan Penyuluh Pertanian setempat agar melakukan kegiatan penyuluhan pertanian tentang aplikasi pestisida yang benar serta bahaya penggunaan pestisida. Pada petani hortikultura juga disarankan agar menggunakan APD secara lengkap pada saat melakukan kegiatan pencampuran dan penyemprotan pestisida. . Daftar Pustaka Kata Kunci : : 38 (1973-2015) Keluhan Kesehatan, Pestisida, Petani Hortikultura FACULTY OF PUBLIC HEALTH ANDALAS UNIVERSITY Undergraduate Thesis, 14 April 2016 ANDREE AULIA RAHMAT, No. BP 1411216057 THE FACTORS ASSOCIATED WITH HEALTH COMPLAINTS OF EXPOSURE TO PESTICIDES ON HORTICULTURAL FARMERS IN KANAGIARAN PADANG LUA KABUPATEN AGAM AT 2016 xi + 69 pages, 21 tables, 2 pictures, 10 appendices ABSTRACT Objective Pesticide is a material widely used in various sectors, especially in agriculture / plantation, forestry, fisheries and agri-food. The use of pesticides in the agricultural sector aims to eliminate weeds, fungi, insects, rodents, and other organisms that have an impact on the increase in agricultural production. In addition to a positive effect, the use of pesticides also have harmful effects to the health of users one health complaint. The purpose of this study was to determine the factors associated with health complaints as a result of exposure to pesticides on horticultural farmers in Padang Kanagiaran Lua Agam. Method This type of research is quantitative using cross sectional design, and conducted in Kanagiaran Padang Lua Kabupaten Agam months from February to April 2016. The sample consisted of 55 respondents. Sampling using systematic random sampling technique. Processing data using univariate and bivariate analysis with chi-square test. Result The results showed as many (56.4%) no health complaint horticultural farmers. Results of bivariate analysis showed that the variables associated with health complaints are knowledge (p = 0.010), attitude (p = 0.000), and action (p = 0.000). There was no relationship at age (p = 0.8989) and age (p = 0.157) Conclusion Knowledge, attitudes and actions risk causing health complaint horticultural farmers in Kanagiaran Padang Lua Kabupaten Agam. It is suggested to the Department of Health and local Agricultural Extension in order to carry out agricultural extension activities on the right pesticide application as well as the dangers of pesticide use. In horticulture farmers also suggested that the use of APD in full at the time of conducting the mixing and spraying pesticides. References Key words : : 38 (1971 - 2015) Complaints of Health, Pesticides, Horticulture Farmers
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | s1 kesehatan masyarakat |
Date Deposited: | 03 May 2016 04:43 |
Last Modified: | 03 May 2016 04:43 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6740 |
Actions (login required)
View Item |