Pemberitaan Reynhard Sinaga di Media Online Bbc.com dan Cnn.com (Studi Analisis Isi Labelling di Media Online Luar Negeri Edisi Bahasa Indonesia)

Melani, Friati (2020) Pemberitaan Reynhard Sinaga di Media Online Bbc.com dan Cnn.com (Studi Analisis Isi Labelling di Media Online Luar Negeri Edisi Bahasa Indonesia). Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
file 1 cover abstrak.pdf - Published Version

Download (426kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I PENDAHULUAN)
file 2 bab 1 pendahuluan.pdf - Published Version

Download (309kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB PENUTUP)
file 3 bab akhir.pdf - Published Version

Download (296kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
file 4 daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (317kB) | Preview
[img] Text (Tesis full text)
file 5 tesis gabung.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi gaya pemberitaan media luar negeri, yang berbeda dengan pemberitaan media di Indonesia, dalam pemberitaan kasus kejahatan seksual yang dilakukan Reynhard Sinaga di Inggris. Media luar negeri lebih fokus membahas kasus kejahatan, sementara media di Indonesia lebih banyak menyajikan berita yang keluar dari substansi kasus, bahkan sampai membahas masalah bisnis keluarga, yang tidak berkaitan sama sekali dengan kejahatan yang dilakukan oleh Reynhard Sinaga. Gaya pemberitaan juga terlihat dari label yag diberikan media terhadap Reynhard Sinaga. Penelitian ini lebih fokus pada Labeling media terhadap pemberitaan kasus pemerkosaan yang yang dilakukan oleh Reynhard Sinaga, Penelitian dilakukan untuk menganalisa pemberitaan media luar negeri edisi bahasa Indonesia. Pada penelitian ini penulis menggunakan metode analisis isi deskriptif , untuk menganalisa bagaimana labeling pemberitaan Reynhard Sinaga di media online bbc.com dan cnn.com edisi bahasa Indonesia. Jumlah berita yang diteliti sebanyak 34 artikel berita, dan penulis menggunakan total sampling karena seluruh objek penelitian dapat penulis jangkau. Penulis menggunakan kategori valensi atau nada pemberitaan yang terdiri dari favorable, netral dan unfavorable, untuk melihat nada pemberitaan media, dan kategori narasumber untuk melihat dominasi narasumber dalam berita, sehingga terbentuknya labeling media terhadap Reynhard Sinaga. Hasil penelitian ini menunjukkan, lebih dari setengah pemberitaan media online bbc.com/Indonesia dan cnnindonesia.com bernada negatif terhadap kasus Reynhard Sinaga. Sementara itu dari kategori narasumber, hakim, polisi, jaksa dan korban, adalah narasumber yang paling sering muncul dalam berita tentang Reynhard Sinaga, yang kemudian memberikan label sebagai “predator seksual”. Kata Kunci: Rey

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr.Rahmi Surya Dewi, M.Si
Uncontrolled Keywords: Reynhard Sinaga, Predator Seksual, Labeling Media
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 ilmu komunikasi
Date Deposited: 02 Dec 2020 04:50
Last Modified: 02 Dec 2020 04:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/66144

Actions (login required)

View Item View Item