INVENTARISASI HAMA PADA TANAMAN SALAK (Salacca sumatrana Becc.) DI KOTA PADANGSIDIMPUAN DAN KABUPATEN TAPANULI SELATAN

SATRIA, HARRY PANDUMAN SIREGAR (2016) INVENTARISASI HAMA PADA TANAMAN SALAK (Salacca sumatrana Becc.) DI KOTA PADANGSIDIMPUAN DAN KABUPATEN TAPANULI SELATAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Text)
201409051405th_skripsi satria harry panduman siregar.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (322kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh belum tersedianya informasi atau data lengkap dan rinci tentang hama yang menyerang pada tanaman salak di Kota Padangsidimpuan dan Kabupaten Tapanuli Selatan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jenis-jenis hama dan persentase tanaman salak terserang hama. Metode yang digunakan adalah metode survei, sampel diambil dengan metode acak sedangkan penentuan lokasi sampel dengan metode acak terpilih. Parameter pengamatan meliputi kondisi pertanaman, jenis hama dan tingkat serangan hama tanaman salak. Hasil penelitian menunjukkan hama yang menyerang tanaman salak adalah Kumbang Moncong (Omotemnus sp.), Nitidulidae, Bajing (Callosciurus spp.), dan Tikus (Rattus spp.). Hama yang menyerang tanaman salak terbanyak adalah Nitidulidae dengan persentase tertinggi sebesar 27,50% terdapat di Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu, Kota Padangsidimpuan sedangkan yang terendah sebesar 12,50% di Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan. Serangan tikus dan Omotemnus sp. tidak ditemukan di Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu, Kota Padangsidimpuan. Kata kunci : hama tanaman salak

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian
Depositing User: Mr Beni Adriyassin
Date Deposited: 30 Apr 2016 05:34
Last Modified: 30 Apr 2016 05:34
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6241

Actions (login required)

View Item View Item