FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU BUNDO PEDULI JENTIK DALAM PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KECAMATAN PAUH KOTA PADANG TAHUN 2020

Jenita, Sari (2020) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU BUNDO PEDULI JENTIK DALAM PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KECAMATAN PAUH KOTA PADANG TAHUN 2020. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I Pedahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (137kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6 Penutup)
BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (64kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (66kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI JENITA SARI 1611211051 WM.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU BUNDO PEDULI JENTIK DALAM PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KECAMATAN PAUH KOTA PADANG TAHUN 2020 xiv + 91 halaman, 26 tabel, 12 gambar, 7 lampiran ABSTRAK Tujuan Pada tahun 2019 Angka Bebas Jentik (ABJ) di Kota Padang masih jauh dari target nasional yaitu >95%, dimana rata-rata ABJ di Kota Padang adalah 84,7% dan Puskesmas Pauh masih berada dibawah rata-rata ABJ Kota Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan perilaku Bundo Peduli Jentik dalam pencegahan DBD di Kecamatan Pauh Kota Padang. Metode Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan menggunakan desain cross sectional study. Populasi penelitian seluruh Bundo Peduli Jentik di Kecamatan Pauh dengan jumlah sampel 51 responden. Metode pengambilan sampel secara simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui telaah dokumen dan wawancara dengan menggunakan kuesioner. Data dianalisis menggunakan analisa univariat dan bivariat menggunakan uji chi-square dan analisis multivariat dengan menggunakan uji regresi logistik Hasil Hasil analisis univariat sebanyak (60.8%) responden memiliki perilaku yang kurang baik dalam pencegahan DBD. Hasil analisis secara bivariat diketahui adanya hubungan motivasi (p=0.003) dan dukungan masyarakat (p=0.002), dan dukungan petugas kesehatan (p=0.014) dengan perilaku pencegahan DBD pada Bundo peduli jentik. Hasil analisis multivariat didapatkan dua variabel yang berhubungan dengan perilaku bundo peduli jentik dalam pencegahan DBD yaitu motivasi (p=0.013), dan dukungan petugas puskesmas (0.009). Kesimpulan Variabel yang berhubungan dengan perilaku bundo peduli jentik dalam pencegahan DBD yaitu motivasi, dukungan masyarakat, dan dukungan petugas kesehatan. Diharapkan kepada pihak puskesmas agar dapat meningkatkan dukungan terhadap bundo peduli jentik sehingga dapat meningkatkan motivasi bagi bundo peduli jentik dalam bekerja dan pelaksanaan PSN-DBD dapat berjalan dengan baik sehingga dapat meningkatkan angka bebas jentik nyamuk di Kecamatan Pauh. Daftar Pustaka : 44 (2000-2019) Kata Kunci :perilaku, Bundo Peduli Jentik, DBD

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Ade Suzana Eka Putri P.hD
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 17 Sep 2020 08:02
Last Modified: 17 Sep 2020 08:02
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/62123

Actions (login required)

View Item View Item