Novelia, Sandra (2020) Pengaruh Penambahan Minyak Serai Wangi (Cymbopogon nardus) Terhadap Karakteristik Sabun Padat dari Minyak Kelapa. Murni (Virgin Coconut Oil). Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstract)
COVER DAN ABSTRACT.pdf - Published Version Download (234kB) | Preview |
|
|
Text (Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version Download (201kB) | Preview |
|
|
Text (Penutup)
BAB Akhir.pdf - Published Version Download (112kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (330kB) | Preview |
|
Text (Fulltext)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan minyak serai terhadap karakteristik sabun yang diproduksi dan menentukan persentase penambahan terbaik dari minyak serai. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 3 ulangan. Data dianalisis secara statistik menggunakan ANOVA dan dilanjutkan dengan Duncan's New Mutiple Range Test (DNMRT) pada tingkat signifikansi 5%. Perlakuan dalam penelitian ini adalah penambahan minyak serai sebesar 2,5%, 3%, 3,5%, 4%, dan. 4,5%. Pengamatan. yang dilakukan pada produk sabun padat yang dihasilkan adalah uji organoleptik, uji iritasi, uji antimikroba, uji kekerasan secara kuantitatif, uji stabilitas busa secara kuantitatif dan uji sifat kimia yang meliputi kadar air, pH, kadar. lemak tak tersabunkan dan asam lemak bebas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan persentase penambahan minyak serai wangi pada sabun berpengaruh terhadap antimikroba tetapi tidak berpengaruh terhadap kadar air, asam lemak bebas, kadar lemak tak tersabunkan, pH, kekerasan dan stabilitas busa. Pengaruh penambahan minyak serai dalam pembuatan sabun padat dari minyak kelapa murni pada konsentrasi minyak serai 4,5% merupakan produk terbaik dengan hasil uji organoleptik rata-rata adalah warna 3,93, aroma 4, kekerasan 3,86 dan 3,93 untuk stabilitas busa. Hasil analisis kimia produk dengan penambahan 4,5% minyak serai yaitu 14,22% kadar air, 0,5% kadar lemak tak tersabunkan, kadar asam lemak bebas 0,50%, nilai pH 9,83, kekerasan kuantitatif 2,86 N/cm, kuantitatif stabilitas busa 85,69%, nilai uji iritasi 0 (tanpa iritasi), dan pertumbuhan daya hambat bakteri Stapylococcus aureus dengan zona bening 23,33 mm. Kata kunci; Minyak kelapa murni, minyak serai, sabun padat
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Dr. rer nat Ir. Anwar Kasim |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian |
Depositing User: | s1 tekhasilpertanian fateta |
Date Deposited: | 31 Aug 2020 06:52 |
Last Modified: | 31 Aug 2020 06:53 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/60723 |
Actions (login required)
View Item |