HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN MOTIVASI IBU DENGAN MOBILISASI DINI POST SECTIO CAESAREA DI RUANGAN KEBIDANAN RSUD DR. M. ZEIN PAINAN TAHUN 2014

TIS, SURIANTI (2015) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN MOTIVASI IBU DENGAN MOBILISASI DINI POST SECTIO CAESAREA DI RUANGAN KEBIDANAN RSUD DR. M. ZEIN PAINAN TAHUN 2014. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (skripsi full text)
201501261319th_skripsi tis surianti - fkep unand.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Mobilisasi dini post sectio caesarea merupakan suatu pergerakan posisi atau kegiatan yang dilakukan ibu setelah beberapa jam setelah melahirkan dengan sectio caesarea. Mobilisasi dini harus dilakukan untuk mencegah terjadinya trombosis dan tromboemboli. Dalam melakukan mobilisasi dini diperlukan pengetahuan dan motivasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dan motivasi ibu dengan mobilisasi dini post sectio caesarea. Metode Penelitian yang digunakan analitik dengan desain cross sectional study. Jumlah sampel pada penelitian ini ditetapkan sebanyak 30 orang pasien Post Sectio Caesarea di Ruang Kebidanan RSUD Dr. M Zein Painan dengan uji statistik yang digunakan adalah Chi-square. Penelitian telah dilaksanakan di RSUD Dr. M. Zein Painan. Waktu penelitian dimulai bulan Mei 2014 s.d Januari 2015. Hasil penelitian didapatkan bahwa 83,3% responden memiliki tingkat pengetahuan yang rendah, 53,3% responden memiliki motivasi yang tinggi, 63,3% responden kurang melaksanakan mobilisasi dini post sectio caesarea. Terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat pengetahuan ibu dengan mobilisasi dini post section caesarea dengan p = 0,000 (p<0,05) dan tidak terdapat hubungan yang bermakna antara motivasi ibu dengan mobilisasi dini post section caesarea di ruangan kebidanan RSUD M. Zein Painan tahun 2014 dengan p=0,25 (p<0,05). Praktik keperawatan dapat menerapkan mobilisasi dini dengan tidak hanya menganjurkan saja melainkan melakukan pendekatan, demonstrasi, memotivasi dan mendampingi ibu post sectio caesarea dalam melakukan mobilisasi dini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Mr Zainal Abidin
Date Deposited: 30 Apr 2016 04:03
Last Modified: 30 Apr 2016 04:03
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6065

Actions (login required)

View Item View Item