OPTIMALISASI PRODUKSI USAHATANI SAYURAN HIDROPONIK DI USAHA HYDRO GARDEN PADANG

Gusma, Winda (2020) OPTIMALISASI PRODUKSI USAHATANI SAYURAN HIDROPONIK DI USAHA HYDRO GARDEN PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover & Abstrak)
E-skripsi (ABSTRAK).pdf - Published Version

Download (37kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
E-skripsi (BAB1 PENDAHULUAN).pdf - Published Version

Download (43kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab V)
E-skripsi (BAB V PENUTUP).pdf - Published Version

Download (27kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
E-skripsi (DAFTAR PUSTAKA).pdf - Published Version

Download (88kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
E-skripsi (SKRIPSI FULL TEXT)-1.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis ketersediaan faktor produksi pada usaha sayuran hidroponik di Hydro Garden Padang, dan(2) menganalisis optimalisasi produksi sayuran hidroponik di Hydro Garden Padang. Penelitian ini dilaksanakan menggunakan metode studi kasus, dengan responden yang digunakan adalah pemilik usaha dan tenaga kerja yang dijadikan sebagai informan kunci. Analisis data menggunakan model program linear dengan bantuan program komputer LINDO (Linier Interactive Descrete Optimizer). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Hydro Garden Padang membudidayakan lima jenis sayuran yaitu pakcoy, basil, kailan, romain dan arugula. Input-input produksi yang digunakan dalam kegiatan produksi secara garis besar dapat digolongkan menjadi dua, yaitu input produksi tetap dan input produksi variabel. Input produksi tetap yang digunakan secara umum memiliki umur ekonomi 5 tahun sampai 10 tahun, peralatan yang digunakan masih layak pakai karena masih dalam umur ekonomis. Sedangkan untuk input produksi variabel tidak terdapat permasalahan dalam hal ketersediaannya sehingga proses produksi dapat berjalan dengan lancar. Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa keuntungan yang diperoleh pada kondisi optimal yaitu sebesar Rp6.358.493 dengan memproduksi sayur pakcoy sebanyak 52,5 kg, kailan sebanyak 19 kg, romain sebanyak 178,125 kg dan arugula sebanyak 95 kg. Hasil analisis dual menunjukkan bahwa yang termasuk kendala sumberdaya terbatas adalah lahan, benih basil, benih romain, dan benih arugula. Jika terjadi kenaikan ketersediaan sumberdaya tersebut sebesar satu satuan maka akan meningkatkan keuntungan sebesar nilai dual pricenya. Analisis sensitivitas terbagi menjadi dua, yaitu analisis sensitivitas koefisien fungsi tujuan dan analisis sensitivitas nilai ruas kanan kendala. Hasil analisis sensitivitas menunjukkan nilai peningkatan maksimum dan nilai penurunan maksimum yang masih diperbolehkan agar hasil kondisi optimal tidak mengalami perubahan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Vonny Indah Mutiara, SP, MEM, Ph.D
Uncontrolled Keywords: optimalisasi produksi, program linear, sayur hidroponik
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 27 Aug 2020 06:50
Last Modified: 27 Aug 2020 06:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/60565

Actions (login required)

View Item View Item