SINTESIS DAN KARAKTERISASI NANOKRISTAL TEMBAGA DARI TERUSI DENGAN VARIASI REDUKTOR MELALUI METODA REDUKSI KIMIA

MUHAINI, MUHAINI (2016) SINTESIS DAN KARAKTERISASI NANOKRISTAL TEMBAGA DARI TERUSI DENGAN VARIASI REDUKTOR MELALUI METODA REDUKSI KIMIA. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Text)
201408291233th_skripsi aini mix 1.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Nanoteknologi telah berkembang beberapa tahun belakangan pada berbagai cabang ilmu sains dan memberikan pengaruh yang kuat pada berbagai bentuk kehidupan. Konsep dari nanoteknologi pertama kali dimulai oleh Richard Feynman pada 1959 [1]. Nanoteknologi merupakan suatu bidang sains yang berkaitan dengan produksi, manipulasi dan penggunaan material yang ukurannya nanometer. Nanopartikel telah memberikan banyak kemajuan yang signifikan dalam aplikasi yang luas seperti pada bidang bio-medis, sensor, antimikroba, katalis, elektronik, pertanian dan pada bidang lainnya [2]. Nanopartikel tembaga dalam beberapa tahun belakangan ini telah menjadi perhatian para peneliti dikarenakan sifat kimia dan sifat fisikanya yang menarik serta harga preparasinya yang murah. Nanopartikel tembaga telah diaplikasikan secara meluas sebagai material antimikroba, sensor dan katalis [3]. Tembaga merupakan salah satu logam yang memegang peranan penting dalam bidang elektronik karena sifat konduktivitasnya yang baik dan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan logam Au, Ag dan Pt [4]. Hal yang menarik adalah sifat konduktivitas tembaga akan meningkat dengan semakin kecilnya ukuran atau dikenal dengan nanopartikel tembaga [5]. Nanopartikel tembaga telah disintesis dengan beberapa metoda yang berbeda seperti dekomposisi termal, mikroemulsi, solvotermal, reaksi sonokimia, dan reduksi garam logam [3,6].

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Mr Beni Adriyassin
Date Deposited: 29 Apr 2016 05:04
Last Modified: 29 Apr 2016 05:04
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/5928

Actions (login required)

View Item View Item