Usulan Pengendalian Persediaan Bahan Baku Pendukung pada Proses Vulkanisir Ban

Nela, Fadila Farlis (2020) Usulan Pengendalian Persediaan Bahan Baku Pendukung pada Proses Vulkanisir Ban. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (432kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (247kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (307kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (212kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Persediaan dalam suatu usaha menjadi salah satu hal penting yang harus diselesaikan dan dikendalikan dengan baik. Hal ini dilakukan agar tercapainya kelancaran dalam proses produksi dan pemenuhan terhadap permintaan dan kebutuhan pelanggan. Salah satu jenis persediaan yang harus dikendalikan dengan baik oleh perusahaan adalah persedian bahan baku. PT Inti Vulkatama merupakan salah satu perusahaan yang membutuhkan pengendalian terhadap persediaan bahan baku khususnya bahan baku pendukung. PT Inti Vulkatama merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam proses vulkanisir ban yang berlokasi di Koto Tangah, Lubuk Buaya Kota Padang, Sumatera Barat. Dalam proses vulkanisir ban perusahaan membutuhkan bahan baku pendukung untuk kelancaran proses produksi, sehingga persediaan bahan baku pendukung harus dikendalikan dengan baik. Namun permasalahan yang terdapat pada perusahaan adalah adanya permintaan konsumen terhadap produk yang tidak pasti. Sehingga perusahaan mengalami kesulitan dalam menentukan persediaan bahan baku pendukung yang akan digunakan dalam proses vulkanisir ban. Dampaknya, perusahaan sering mengalami kelebihan bahan baku pendukung (overstock). Selain kesulitan dalam menentukan persediaan bahan baku pendukung, perusahaan juga tidak memiliki perhitungan khusus untuk proses pemesanan ulang dan berapa banyak bahan baku pendukung yang harus dipesan. Hal ini juga menyebabkan ada kemungkinan terjadinya stockout pada bahan baku pendukung. Berdasarkan permasalahan yang terdapat di perusahaan dibutukan bentuk usulan pengendalian persediaan bahan baku pendukung di PT Inti Vulkatama untuk meminimalkan total biaya persediaan yang dikeluarkan. Pengendalian persediaan dilakukan dengan mengklasifikasikan bahan baku pendukung ke dalam klasifikasi ABC dengan metode ABC-AHP, dilanjutkan dengan perencanaan pengendalian persediaan bahan baku pendukung yang termasuk kedalam klasifikasi A menggunakan model Q Probabilistik dan bahan baku pendukung yang termasuk klasifikasi B dan C yang dikendalikan dengan model Joint Replinishment. Setelah dikelompokkan bahan baku pendukung yang termasuk kelas A sebanyak 10 jenis, yang termasuk kelas B sebanyak 15 jenis, dan kelas C 26 jenis bahan baku pendukung. Berdasarkan perencanaan pengendalian persediaan usulan yang telah dilakukan dan dibandingkan dengan persediaan saat ini didapatkan bahwa pengendalian persediaan usulan memberikan total biaya yang lebih rendah dengan penghematan biaya sebesar Rp 2.507.472.580.atau 52,10%. Kata Kunci: Bahan baku pendukung, joint replinishment, pengendalian, persediaan, Q probabilistik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: DICKY FATRIAS, Dr. Eng
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: S1 Teknik Industri
Date Deposited: 22 Jul 2020 02:37
Last Modified: 22 Jul 2020 02:37
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/58813

Actions (login required)

View Item View Item