SAGUNG, ADI SRESTIMAHAYANA (2013) FAKTOR RISIKO YANG BERPENGARUH TERHADAP KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH DI RSUP DR.M. DJAMIL PADANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (SKRIPSI)
884.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang: Berat badan lahir rendah (BBLR) adalah berat lahir < 2500g. BBLR merupakan prediktor utama angka kesakitan dan kematian bayi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor risiko ibu, plasenta, janin dan lingkungan yang berpengaruh terhadap kejadian BBLR. Metode: Penelitian ini bersifat analitik dengan design cross-sectional dengan mengumpulkan data retrospektif rekam medis ibu yang melahirkan bayi BBLR di RSUP dr. M. Djamil Padang periode Januari – Desember 2012 Hasil: Dari 72 sampel yang didapatkan, faktor risiko janin dengan jenis kelamin laki-laki (61,1%) dan status sosioekonomi rendah (52,8%) memiliki proporsi yang lebih besar pada kejadian BBLR. Analisis bivariat chi-square menunjukkan faktor risiko anemia (p=0,001), dan kelainan plasenta (p=0,049) memiliki hubungan statistik yang signifikan terhadap kejadian BBLR prematur dan dismatur. Pengaruh terbesar secara statistik terdapat pada faktor risiko anemia (p=0,001) dan paritas (p=0,022) pada analisis multivariat regresi logistik. Kesimpulan: Anemia, kelainan plasenta dan paritas merupakan faktor risiko yang berpengaruh terhadap kejadian BBLR di RSUP Dr. M. Djamil Padang. Kata kunci: BBLR, faktor risiko.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 28 Apr 2016 10:38 |
Last Modified: | 28 Apr 2016 10:38 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/5740 |
Actions (login required)
View Item |