EVALUASI KESESUAIAN LAHAN TANAMAN PADI SAWAH DI NAGARI SINURUIK KECAMATAN TALAMAU KABUPATEN PASAMAN BARAT

Fajri, Fauzie (2020) EVALUASI KESESUAIAN LAHAN TANAMAN PADI SAWAH DI NAGARI SINURUIK KECAMATAN TALAMAU KABUPATEN PASAMAN BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER.pdf - Published Version

Download (46kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (115kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Penutup)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (26kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (133kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full)
SKRIPSI FIX.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Nagari Sinuruik merupakan salah satu Nagari di Kabupaten Pasaman Barat yang masih mempertahankan lahan sawah dari banyaknya alih fungsi lahan sawah. Penanaman padi dilakukan satu kali dalam setahun, dikarenakan hasil panen penanaman kedua tidak optimal. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui tingkat kesesuaian lahan aktual dan lahan potensial terhadap tanaman padi sawah irigasi di Nagari Sinuruik Kecamatan Talamau Kabupaten Pasaman Barat. Penelitian ini menggunakan metode survei purposive random sampling dan analisis tanah di Laboratorium Jurusan Tanah Fakultas Pertanian Universitas Andalas. Pengklasifikasian kelas kesesuaian lahan menggunakan metoda matching. Hasil penelitian kesesuaian lahan aktual tanaman padi sawah di Nagari Sinuruik yaitu, pada satuan lahan 1 termasuk kelas cukup sesuai (S2tc,rc,nr,eh) dengan faktor pembatas temperatur (tc), media perakaran (rc), retensi hara (nr) dan bahaya erosi (eh) dengan luas wilayah 405,83 ha dan jenis tanah Entisols. Kesesuaian lahan aktual pada satuan lahan 2 termasuk kelas sesuai marginal (S3nr,eh) dengan faktor pembatas retensi hara (nr) dan bahaya erosi (eh) dengan luas wilayah 328,75 ha dan jenis tanah Inceptisols. Kesesuaian lahan potensial padi sawah pada satuan lahan 1 termasuk kelas cukup sesuai (S2tc,rc) dengan faktor pembatas temperatur (tc) dan media perakaran (rc) dengan luas wilayah 405,83 ha dan jenis tanah Entisols. Kesesuaian lahan potensial pada satuan lahan 2 termasuk kelas cukup sesuai (S2tc,rc,nr,eh,lp) dengan faktor pembatas temperatur (tc), media perakaran (rc), retensi hara (nr), bahaya erosi (eh) dan penyiapan lahan (lp) dengan luas wilayah 328,75 ha dan jenis tanah Inceptisols. Kata kunci : kesesuaian lahan, Nagari Sinuruik, padi sawah

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Azwar Rasyidin, MSc
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 29 Jan 2020 14:42
Last Modified: 29 Jan 2020 14:42
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/56955

Actions (login required)

View Item View Item