STRATEGI PEMASARAN GULA AREN DI KECAMATAN MUNGKA KABUPATEN 50 KOTO

HAMELDA, VICTORINOV (2016) STRATEGI PEMASARAN GULA AREN DI KECAMATAN MUNGKA KABUPATEN 50 KOTO. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
2076.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (619kB)

Abstract

Pembangunan pertanian saat ini tidak dapat dilepaskan dari perkembangan agribisnis dan agroindustri yang banyak tumbuh di lingkungan sekitar kita. Menurut Arsyad dkk (1985) dalam buku Soekartawi (2005), agribisnis adalah suatu kesatuan kegiatan usaha yang meliputi salah satu atau keseluruhan dari mata rantai produksi, pengolahan hasil dan pemasaran yang ada hubungannya dengan pertanian. Agribisnis juga diartikan sebagai kegiatan pertanian yang menghasilkan, menyediakan prasarana dan sarana input bagi kegiatan pertanian (industri pupuk, alat-alat pertanian, pertisida, dan sebagainya) dan kegiatan usaha yang menggunakan hasil pertanian sebagai input (industri pengolahan hasil pertanian, perdagangan, dan sebagainya). Kegiatan agribisnis ini sangat berkaitan erat dengan kegiatan agroindustri yang bertindak sebagai industri pengolahan hasil pertanian. Menurut Soekartawi (2005), agroindustri dapat diartikan dua hal yaitu: pertama, agroindustri adalah industri yang mengolah bahan baku utama dari produk pertanian yang menekankan pada food processing management dalam suatu perusahaan produk olahan. Kedua, adalah bahwa agroindustri diartikan sebagai suatu tahapan pembangunan tersebut mencapai tahapan pembangunan industri. Peran agroindustri dalam perekonomian nasional suatu negara yaitu mampu meningkatkan pendapatan pelaku agribisnis khususnya dan pendapatan masyarakat pada umumnya, mampu menyerap tenaga kerja, mampu meningkatkan perolehan devisa, dan mampu menumbuhkan industri yang lain khususnya industri pedesaan. Aren sebagai bahan baku agroindustri gula aren merupakan salah satu komoditas pertanian yang memiliki banyak kegunaan. Komoditi gula aren sebenarnya sudah dikenal oleh masyarakat Indonesia sejak dulu. Gula aren juga sangat prospektif sebagai komoditi ekspor. Secara nasional gula aren berpotensi sebagai substitusi gula pasir. Selain itu agroindustri gula aren juga berperan dalam mengurangi kemiskinan karena tanaman aren pada umumnya dimanfaatkan di wilayah yang kondisi perekonomiannya tergolong rendah. 3 Setiap bagian dari pohon aren memiliki potensi dari segi finansial. Buah aren yag biasa disebut kolang-kaling dapat dijadikan bahan makanan, daunnya dapat dijadikan kerajinan tangan selain itu pohon aren juga menghasilkan ijuk yang dapat dimanfaatkan sebagai atap rumah dan dapat dijadikan sebagai bahan utama pembuatan sapu. Batang usia muda dapat diambil sagunya, sedangkan pada usia tua dapat dipakai sebagai bahan furnitur. Namun dari semua produk aren, nira aren yang berasal dari lengan bunga jantan sebagai bahan untuk produksi gula aren adalah yang paling besar nilai ekonomisnya. Gula Aren merupakan salah satu komoditi yang memiliki prospek yang sangat bagus. Secara nasional gula aren dapat menjadi salah satu substitusi kebutuhan masyarakat terhadap gula pasir. Permintaan akan gula aren tidak kalah banyaknya dibandingkan permintaan gula pasir. Berdasarkan survei, sebuah industri kecil dalam sebulan dapat memperoleh pesanan sebesar 15 – 25 ton. Pesanan tersebut sampai saat ini belum mampu dipenuhi akibat keterbatasan pasokan produk dan kurangnya modal. Selain untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri, gula aren juga dapat menjadi salah satu komoditi ekspor bagi Indonesia (Hastuti, 2000). Selama ini pengembangan belum diupayakan secara optimal dikarenakan berbagai kendala teknis dan non teknis. Permasalahan pokok selama ini adalah pengetahuan yang masih sangat terbatas pada aren dan khususnya sebagai produk utamanya yaitu gula aren (Sinar Tani, 2004). Demikian juga dengan masalah pemasaran yang belum menerapkan strategi pemasaran yang tepat dalam penjualan gula aren. Untuk menjamin kelangsungan hidup suatu usaha, aspek pemasaran memang sangatlah penting. Bila mekanisme pemasaran berjalan dengan baik, maka semua pihak yang terlibat akan diuntungkan. Oleh karena itu, peranan lembaga pemasaran sangatlah penting (Soekartawi, 1999). Dalam hal ini agroindustri gula aren juga harus memperhatikan bidang pemasaran produknya, karena pemasaran merupakan faktor penentu bagi besarnya volume penjualan produk yang mempengaruhi keuntungan agroindustri aren. Pentingnya strategi pemasaran dalam sebuah industri sangat menentukan bagaimana perkembangan dan kelangsungan hidup industri tersebut. Strategi pemasaran yang baik akan menjadikan sebuah industri mampu bersaing dengan 4 industri lainnya terutama yang menghasilkan produk yang sama. Seperti industri gula aren yang ada di Kabupaten Lima Puluh Kota khususnya yang berada di Kecamatan Mungka. Industri gula aren juga banyak terdapat di kecamatan lainnya dan persaingan dalam proses pemasaran juga sangat kuat.Oleh karena itu perlu diterapkan strategi pemasaran yang baik pada industri gula aren di Kecamatan Mungka. Perumusan strategi pemasaran didasarkan analisis menyeluruh terhadap pengaruh faktor-faktor lingkungan eksternal dan internal perusahaan. Lingkungan eksternal perusahaan setiap saat dapat berubah dengan cepat sehingga menciptakan peluang dan ancaman baik yang datang dari pesaing utama maupun dari iklim bisnis yang senantiasa berubah. Konsekuensi perubahan faktor eksternal tersebut juga mengakibatkan perubahan faktor internal perusahaan, seperti perubahan terhadap kekuatan maupun kelemahan yang dimiliki perusahaan tersebut (Rangkuti, 1997). Kompetisi atau persaingan yang dihadapi oleh suatu perusahaan dalam suatu agroindustri membuat setiap perusahaan harus merencanakan, melaksanakan dan mengontrol strategi pemasaran yang dibuatnya. Hal ini dimaksudkan agar perusahaan memenangkan persaingan atau menguasai daerah pasar tertentu (Prawirosentoro, 2002). Strategi pemasaran tersebut diharapkan dapat meningkatkan pendapatan pengelola aren sebagai sumber mata pencarian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: mrs Rahmadeli rahmadeli
Date Deposited: 29 Apr 2016 04:19
Last Modified: 29 Apr 2016 04:19
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/5482

Actions (login required)

View Item View Item