Peran Elit dalam Dominasi Partai Golkar di Kabupaten Tanah Datar Sejak Era Reformasi

Irvan, Ansyari (2019) Peran Elit dalam Dominasi Partai Golkar di Kabupaten Tanah Datar Sejak Era Reformasi. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (535kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (368kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (297kB)
[img] Text (Kesimpulan)
BAB Akhir ( Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (196kB)
[img] Text (Tesis Full Text)
tesis utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tesis ini membahas tentang bagaimana elit formal dan non formal berperan dalam dominasi Partai Golkar di Kabupaten Tanah Datar. Berawal dari berakhirnya rezim Orde Baru yang membuat berubahnya peta persaingan politik secara Nasional, Golkar yang sebelumnya merupakan partai dominan tidak lagi mampu berkuasa seperti sebelumnya, hal ini seiring dengan munculnya Partai—partai politik baru, dan banyaknya elit Partai Golkar yang berpindah. Hal yang berbeda terjadi di Kabupaten Tanah Datar, Golkar tetap menjadi Partai yang mendominasi, baik itu di pemilu legislatif yang maupun pemilihan kepala daerah, sejak era reformasi, elit golkar adalah penguasa di pemerintahan dan DPRD. Elit Formal dan elit informal adalah orang-orang yang mempunyai peran dalam dominasi Partai Golkar di Kabupaten Tanah Datar ini, indikasi awal yang menunjukkan adanya peran elit ini adalah banyaknya elit (walinagari, KAN) yang dekat dengan Partai Golikar. Hal inilah yang dikajimelaluipenelitian yang telahdilakukan untuk mencari bagaimana peran elit baik itu elit formal maupun elit informal dalam dominasi Partai Golkar di Kabupaten Tanah Datar. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori Elit, peran Elit dan Teori Partai Dominan. penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif, pemilihan informan menggunakan teknik purposive sampling dantriangulasi data. Hasil penelitian menunjukan elit baik itu elit formal maupun elit informal memiliki peran tersendiri dalam pemilihan umum legislatif maupun pilkada, elit-elit ini melakukan mobilisasi, mempengaruhi massa, mempengaruhi elit lainnya, dan membentuk hubungan patronase dengan masyarakat. Hal inilah yang menyebabkan Partai Golkar di kabupaten Tanah Datar terus bertahan sebagai partai dominan disaat secara nasional maupun di daerah lain partai golkar mengalami kemerosotan dominasinya Kata Kunci : Elit, Partai Golkar, Dominasi

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. M. Fachri Adnan, M.Si
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: s2 ilmu politik
Date Deposited: 28 Oct 2019 11:55
Last Modified: 28 Oct 2019 11:55
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/52850

Actions (login required)

View Item View Item