Agung, Aryes Putra (2016) SUBTITLING STRATEGIES APPLIED IN ENGLISH SUBTITLE OF MAIN CHARACTER UTTERANCES IN SOEKARNO FILM. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (25kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
CHAPTER 1.pdf - Published Version Download (153kB) | Preview |
|
|
Text (BAB IV)
CHAPTER 4.pdf - Published Version Download (102kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version Download (183kB) | Preview |
|
Text (skripsi full text)
skripsi Agung Aryes Putra.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (638kB) |
Abstract
Skripsi ini membahas tentang strategi penerjemahan pada teks film yang digunakan pada film berbahasa Indonesia yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris. Dengan studi ini penulis ingin mengetahui strategi penerjemahan apa yang digunakan pada teks film dan strategi apa yang paling banyak digunakan. Metode yang digunakan adalah membandingkan data sumber dengan terjemahannya. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan teknik pengamatan dan teknik catat. Ujaran-ujaran tokoh utama dicatat dan ditampilkan dalam bentuk tabel. Analisis data menggunakan teori yang diajukan oleh Gottlieb, yang terdiri dari strategi expansion, paraphrase, transfer, imitation, transcription, dislocation, condensation, decimation, deletion dan resignation. Data yang analisis diambil dari ujaran-ujaran tokoh utama pada film Soekarno dalam bentuk DVD. Dalam menganalisis data, penulis menjelaskan bagian mana yang mengalami strategi penerjemahan, klasifikasi, dan asumsi mengapa strategi itu digunakan. Penjabaran data analisis dijelaskan berdasarkan strategi. Data analisis berjumlah 30 ujaran, terdiri dari tiga tabel. Masing-masing tabel terdiri dari sepuluh ujaran tokoh utama. Dari hasil analisis, ditemukan 36 kali penggunaan strategi dan hanya 6 strategi yang digunakan. Strategi paraphrase menjadi yang paling banyak digunakan oleh penerjemah. Strategi paraphrase digunakan 16 kali (53,33%). Selanjutnya strategi deletion digunakan 6 kali (20%), strategi imitation 5 kali (16,66), strategi transfer 4 kali (13,33%), strategi expansion 3 kali (10%) dan strategi condensation dua kali (6,66%).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > PE English |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Inggris |
Depositing User: | s1 sastra inggris |
Date Deposited: | 27 Apr 2016 07:37 |
Last Modified: | 27 Apr 2016 07:37 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/5283 |
Actions (login required)
View Item |